Sukses Singkirkan Timnas U-19 Indonesia, Vietnam Diguyur Bonus Ratusan Juta Rupiah

Eko Isdiyanto Senin, 11 Juli 2022 | 16:00 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Razzaa Fachrezi Aziz (kiri), nampak akan menendang bola dan berusaha dihalau pilar timnas U-19 Vietnam bernama Vu Van Son (kanan) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 2 Juli 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Kesuksesan Vietnam melangkah ke semifinal Piala AFF U-19 2022 sekaligus menyingkirkan timnas U-19 Indonesia berbuah manis, bonus ratusan juta Rupiah mengucur.

Vietnam segenap para pemainnya tengah dalam suka cita berhasil lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022, sekaligus menyingkirkan timnas U-19 Indonesia.

Kepastian itu didapat setelah Vietnam menahan imbang Thailand di laga pamungkas fase grup Piala AFF U-19 2022 dengan skor 1-1 pada Minggu (10/7/2022).

Hasil itu sekaligus membuat timnas U-19 Indonesia tersingkir, meski di pertandingan lain mampu menuntaskan perlawanan Myanmar dengan skor akhir 5-1.

Timnas U-19 Indonesia gagal lolos semifinal usai kalah head-to-head yang dibuat dalam tabel mini, sesuai dengan aturan yang diterapkan AFF di turnamen ini.

Baca Juga: Singapore Open 2022 - Termasuk Ahsan/Hendra & Fikri/Bagas, 9 Wakil Indonesia Lakoni Duel Neraka!

Skuat asuhan Shin Tae-yong berada di peringkat ketiga, hal ini tentu mengecewakan tapi tidak untuk Vietnam yang bahkan sudah diguyur bonus federasi setempat.

Diwartakan oleh Soha.vn, Tran Quoc Tuan selaku Presiden VFF secara ekslusif menelefon para pemain timnas U-19 Vietnam dan menyebut segera mencairkan bonus sebanyak 500 juta Dong Vietnam.

Jika dikonversikan ke Rupiah Indonesia, nilai tersebut sekitar Rp320 juta yang akan dibagikan ke para pemain dan pelatih skuat The Golden Star muda.



Source : soha.vn
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan