Zidane Iqbal Pemain Muslim Keenam yang Bela Man United, Idolakan Mesut Oezil Jadi Bukti Ia Taat Ibadah

Reno Kusdaroji Rabu, 13 Juli 2022 | 13:00 WIB
Wonderkid Manchester United, Zidane Iqbal saat melawan Liverpool dalam laga pramusim 2022-2023 di Stadion Rajamangala, Thailand, pada Selasa (12/7/2022) malam WIB. (https://www.instagram.com/z10ane/)

BolaStylo.com - Wonderkid Manchester United, Zidane Iqbal menjadi bahan perbincangan hangat setelah membantu mengalahkan Liverpool dalam laga pramusim 2022-2023.

Pada laga pramusim itu, Manchester United menggasak Liverpool dengan skor 4-0 tanpa balas.

Bermain di Stadion Rajamangala, Thailand, pada Selasa (12/7/2022), empat gol itu ditorehkan Jadon Sanchi (12'), Frederico Rodrigues Santos (30'), Anthony Martial (33'), dan Facundo Pellistri (76').

Adapun dalam laga tersebut, Zidane Iqbal masuk di babak kedua menggantikan Scott McTominay.

Hasilnya, permainan Zidane Iqbal mengatur motor pergerakan Man United di lini tengah membuat para penggemar takjub dan terkejut.

Banyak yang mengeluhkan nama bocah berusia 19 tahun itu akan bersinar sebagai masa depan lini tengah Setan Merah.

Di balik kehebatannya mengolah si kulit bundar, pemain bernama lengkap Zidane Aamar Iqbal itu ternyata seorang muslim yang taat beribadah.

Hal itu dapat diketahui dari pengakuannya yang mengidolakan mantan bintang Real Madrid dan Arsenal, Mesut Oezil.

Saat ditanya siapa pemain yang menginspirasinya untuk bermain sepak bola, ia menjawab Mesut Oezil orangnya.



Source : twitter.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan