BolaStylo.com - Pelatih timnas u-19 Laos, Hans Michael Weiss berhasil mencatatkan sejarah baru di Piala AFF U-19 2022, dalam pernyataannya menyebutkan nama Indonesia.
Sejarah baru itu ialah membawa timnas u-19 Laos meraih tiket final Piala AFF U-19 untuk yang pertama kalinya.
Pasukan Hans Michael Weiss meraih tiket tersebut setelah secara mengejutkan mampu mengalahkan timnas u-19 Thailand.
Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (13/7/2022), timnas u-19 Laos mengalahkan Thailand dengan skor 2-0.
Adapun gol kemenangan Laos diciptakan di awal pertandingan oleh Peeter Phanthavong (menit ke-8') dan di akhir laga oleh Damoth Thongkhamsavath (85').
Hans Michael Weiss merasa bahwa sejarah baru yang baru saja timnya catatkan ini tak lepas dari faktor keberuntungan.
Meskipun di sisi lain ia juga mengapresiasi perjuangan para pemain timnas u-19 Laos, terutama sang kiper, Phounin Xayyasone.
"Performa yang baik, kami lebih banyak bertahan, Thailand kurang beruntung," kata Hans dikutip BolaStylo dari Bolasport.com.
"Para pemain saya tidak membuat kesalahan besar hari ini," kata pelatih Malaysia, Hassan.
Baca Juga: Bukan Karma, Pelatih Vietnam Berdalih Ini Alasan Anak Asuhnya Tumbang di Tangan Malaysia
"Karena (sebelum pertandingan) kami menunjukkan kepada mereka apa yang harus dilakukan melalui sesi video pertandingan sebelumnya," jelasnya.
"Kami beruntung, tapi kami juga bekerja keras, jika kami bekerja keras, maka keberuntungan akan datang.
"Kami memiliki kiper yang fantastik, mengamankan bola crossing, pemain terbaik," ucap Hans Michael Weiss seusai laga.
"Kami terus berkembang di turnamen, ya, selamat untuk pemain," sambung Hans Michael Weiss.
Setelah mengomentari hasil pertandingan, pelatih asal Jerman itu menyeret nama Indonesia dalam pernyataannya.
Ia menegaskan akan berjuang sekuat tenaga untuk laga final.
Demi membuktikkan kekuatan timnas u-19 Laos di hadapan tim-tim lain termasuk timnas u-19 Indonesia yang sudah gugur.
"Saya tidak tahu soal itu, saya sekarang di Laos, dan senang, saya akan memberikan yang terbaik, Indonesia, Malaysia, Thailand," ucapnya.
"Siapa yang tidak tahu, kami punya stat pelatih yang bagus, orang baik, dalam mengorganisasikan.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Terkejut Dikalahkan Laos, Pelatih Thailand Seketika Jadi Linglung
Adapun pada laga final Piala AFF U-19 2022 nanti, Laos akan menghadapi timnas u-19 Malaysia, yang berhasil memetik kemenangan 3-0 atas Vietnam di semifinal lainnya.
Jika melihat head-to-head kedua tim, Laos lebih diunggulkan menang melawan Malaysia.
Sebab sebelumnya di laga pamungkas grup B, Laos memenangi laga melawan Malaysia dengan skor 1-0 untuk keluar sebagai juara grup.
Adapun sejuah ini, timnas u-19 Laos belum pernah menelan kekalahan sepanjang Piala AFF U-19 2022.
Pada fase grup B, Laos menyapu bersih semua laga dengan kemenangan atas Timor Leste (2-0), Kamboja (2-1), Singapura (3-1), dan Malaysia (1-0).
Hans Michael Weiss pun berharap anak asuhnya dapat melanjutkan tren positif tersebut di laga final.
Adapun laga final Piala AFF U-19 2022 antara timnas u-19 Malaysia vs Laos akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, pada Jumat (15/7/2022) pukul 20.00 WIB.
Namun sebelum pertandingan perebutan gelar juara, akan ada laga untuk perebutan posisi ketiga antara Thailand vs Vietnam.
Perebutan posisi ketiga antara Thailand dan Vietnam ini bakal berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Jumat (15/7) pukul 15.30 WIB.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Karma! Dikalahkan Laos, Pelatih Thailand: Ini Hukuman untuk Kami
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |