Final Piala AFF U-19 2022 - Laos Paling Sempurna, Pelatih Malaysia: Ada 2 Cara Mengalahkan Mereka!

Reno Kusdaroji Jumat, 15 Juli 2022 | 10:35 WIB
Pemain timnas u-19 Laos paling sempurna di Piala AFF U-19 2022, (Foto dari kiri ke kanan) Khonesavanh Keonuchanh, Vongsakda Chanthaleuxay, Peeter Phanthavong, dan Phonsack Seesavath. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Final Piala AFF U-19 2022 - Terlalu Mematikan, Pelatih Malaysia Sebut Laos Jelmaan Vietnam!

"Laos adalah tim yang dipersiapkan dengan baik dalam kompetisi ini," kata Hassan Sazali dikutip BolaStylo dari News Strait Times Malaysia.

"Mereka ambisius dan mereka sedang mempersiapkan diri untuk kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di mana mereka akan menjadi tuan rumah pada bulan September.

"Mereka sudah mempersiapkan diri sejak lama untuk kompetisi tahun ini.

"Laos tidak lagi menjadi tim kambing hitam di kawasan ini (Asia Tenggara), itu sama dengan negara-negara kecil lainnya.

"(Sekarang-red) saya melihat Laos mirip dengan Vietnam dari pola permainan serangan cepat mereka.

"Mereka juga cepat bertransisi ke pertahanan ketika kehilangan penguasaan bola," jelasnya.

Pelatih timnas U-19 Malaysia, Hassan Sazali Mohd Waras (kiri), sedang berfoto bersama dengan pemainnya bernama Muhammad Haiqal Haqeemi Hairi (kanan) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 13 Juli 2022.

Melihat permainan Laos yang tanpa celah, Hassan tak menyerah begitu saja.

Ia mengusung misi balas dendam dari kekalahannya di fase grup B sebelumnya.



Source : Nst.com.my,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan