Usai Ejek PSSI, Media Vietnam Sebut Stadion di Yogyakarta Berkualitas Buruk

Eko Isdiyanto Jumat, 15 Juli 2022 | 18:00 WIB
Semifinal Piala Presiden 2022 antara PSS vs Borneo FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (7/7/2022). (LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Usai mengejek PSSI soal kehabisan dana untuk sewa stadion, media Vietnam sebut stadion Yogyakarta untuk Piala AFF U-16 2022 berkualitas buruk.

Usai menyebut PSSI kehabisan dana untuk sewa stadion, kini salah satu media Vietnam melontarkan penilaian cukup berani untuk dua stadion di Yogyakarta.

Dua stadion ini nantinya merupana venue untuk Piala AFF U-16 2022, setelah PSSI memutuskan memindah venue pertandingan dari Jakarta dan Bekasi.

Keputusan itu diambil karena menurut PSSI biaya sewa Stadion Madya dan Stadion Patriot terlalu mahal untuk kompetisi kelompok umur di bawah 16 tahun.

Sementara TheThao247.vn menyebut keputusan pemindahan venue diambil karena PSSI kehabisan dana.

Baca Juga: Singapore Open 2022 - Seperti Kerasukan Lin Dan, Tunggal Putra China Ini Selalu Menang Cepat!

Mengingat gelaran Piala AFF kelompok umur tanpa adanya sokongan dari Konfederasi AFF.

Rupanya usai mengejek PSSI, TheThao247.vn tak berhenti melontarkan komentar berani dan kali ini menyasar terhadap dua stadion di Yogyakarta.

Dua stadion yang dimaksud adalah Stadion Maguwoharjo dan Stadion Sultan Agung, di mana menurut salah satu media ternama Vietnam memiliki kualitas yang sama buruknya.

Media ini tak merinci secara pasti klaim yang mereka sebutkan terkait seberapa buruk kedua stadion tersebut dan hanya menyinggung soal fasilitas, vandalisme serta semprotan cat.

Baca Juga: Seret Indonesia, Media Vietnam Sebut Piala AFF U-19 2022 Tak Begitu Penting

"Dari segi kapasitas, dua stadion di Yogyakarta, Maguwoharjo dan Sultan Agung, sama-sama standar dengan lebih dari 30.000 kursi," tulis TheThao247.vn.

"Namun, fasilitas dan peralatan di sini telah rusak parah. Menurut media Indonesia, tribun Stadion Sultan Agung "rusak parah akibat vandalisme dan dindingnya disemprot cat." tulis mereka lagi.

Media Vietnam tak henti-hentinya mewartakan pemberitaan dengan menggiring citra buruk sepak bola Indonesia tanpa memiliki dasar yang jelas.

Hal ini dapat dimaklumi mengingat kegagalan timnas U-19 Vietnam yang kalah dari Malaysia di semifinal Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Penerus Lin Dan & Rekannya ke Semifinal, Juniornya Dibikin Sengsara Ratu India

Kekalahan itu membuat Vietnam gagal lolos, padahal di babak semifinal The Golden Star muda bekerja sama dengan Thailand menyingkirkan Indonesia untuk memastikan dua tiket ke semifinal.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Thethao247.vn
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan