Baca Juga: Ukir Rekor Fantastis usai Juara Piala AFF U-19 2022, Pelatih Malaysia Buktikan Ucapannya!
"(Sebelumnya-red) tidak ada yang percaya kami bisa menjadi runner up turnamen," tegasnya.
Sejatinya, ini bukanlah pertama kalinya bagi Michael Weiss membicarakan masalah keberuntungan di Piala AFF U-19 2022.
Sebelumnya saat melawan timnas u-19 Thailand di babak semifinal, pelatih asal Jerman itu juga berbicara soal keberuntungan.
Waktu itu, Michael Weiss merasa timnya beruntung dapat mengalahkan tim kandidat juara sekuat Thailand dengan skor 2-0.
Apalagi saat bertanding, timnas u-19 Thailand menciptakan beberapa peluang emas untuk mencetak gol.
Oleh karena itu, Hans Michael secara khusus menyematkan pujian kepada kiper timnas u-19 Laos, Phounin Xayyasone yang secara luar biasa dapat menghalau peluang Thailand.
"Performa yang baik, kami lebih banyak bertahan, Thailand kurang beruntung," kata Hans dikutip BolaStylo dari Bolasport.com.
"Kami memiliki kiper yang fantastik, mengamankan bola crossing, pemain terbaik," ucap Hans Michael Weiss seusai laga.
"Kami terus berkembang di turnamen, ya, selamat untuk pemain," sambung Hans Michael Weiss.
Source | : | Kompas.com,BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |