Frenkie de Jong Enak-enak Liburan, Tak Peduli Transfer ke Man United?

Eko Isdiyanto Senin, 18 Juli 2022 | 16:00 WIB
Frenkie de Jong bersepeda saat melakoni kamp latihan timnas Belanda jelang duel Euro 2020 di Zeist (12/6/2021). (JOHN THYS/AFP)

BolaStylo.com - Senyum sumringah Frenkie de Jong saat menikmati liburan bersama kompatriotnya, Memphis Depay di tengah kencangnya isu transfer ke Manchester United.

Frenkie de Jong dan Memphis Depay menjadi dua pemain yang dikabarkan segera pergi dari Manchester United, satu di antaranya dikaitkan dengan Manchester United.

Baik Frenkie de Jong maupun Memphis Depay disebut-sebut sebagai alternatif solusi Barcelona mengatasi krisis keuangan dengan cara menjual keduanya.

Eks bintang Ajax Amsterdam ini memang menjadi target utama Manchester United, dengan biaya 71,5 juta poundsterling yang kabarnya sudah disepakati.

Meskipun sepertinya De Jong tidak akan pindah ke Old Trafford, sang pemain belum akan meninggalkan Camp Nou jika sisa hutang pembayaran yang tertunda belum dilunasi Barcelona.

Baca Juga: Taiwan Open 2022 - Musuh Apri/Fadia Masih Teka-teki, Dua Ganda Putri Indonesia Malah Alami Nasib Apes

Baru-baru ini, De Jong terlihat sangat menikmati liburannya bersama Depat di atas sebuah kapal mewah kawasan wisata Barcelona.

Sebelum itu De Jong juga merasakan kebahagiaannya setelah resmi melamar tunangannya, Mikky Kiemeney di awal bulan ini.

Pemain berusia 24 tahun itu terlihat sangat santai, seolah persetan dengan masa depannya di tengah isu transfer kepindahannya ke Man United.

Masa depan De Jong belum pasti, namun sang pemain diyakini akan memanfaatkan apa saja yang bisa ditawarkan oleh Barcelona jika ia diharuskan pergi.

Baca Juga: Sadar Apri/Fadia Mulai Jadi Ancaman Ganda Putri Dunia, Eng Hian Lakukan Hal Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Frenkie de Jong (@frenkiedejong)

Sementara Man United dan suporternya sangat optimis De Jong akan bergabung, tak ada keraguan bahwa transfer sang pemain akan gagal.

Meskipun hingga saat ini masalah utama dari transfer De Jong ke Man United adalah pelunasan pembayaran yang tertunda.

Dilansir BolaStylo.com dari The Sun, De Jong dikabarkan menginginkan Man United melunasi 24 juta poundsterling dari Barca setelah adanya pemotongan gaji selama pandemi Covid-19.

Barcelona dikabarkan meminta Man United untuk membayarkan biaya pemotongan itu, namun para petinggi klub berjuluk Setan Merah ini memilih menolak.

Baca Juga: Ternyata! Ini Alasan Anthony Ginting Banting Raket di Final Singapore Open 2022

Man United di bawah komando Erik ten Hag memang sedang melakukan revolusi besar-besaran setelah menyudahi musim yang memalukan.

Hasilnya pun sepertinya sudah bisa dituai, di laga uji coba internasional melawan Liverpool, Jadon Sancho dkk melibas The Reds dengan skor 4-0.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Thesun.co.uk
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan