Rekap Taipei Open 2022 - Mengenaskan! Hanya 1 Wakil Indonesia yang Lolos dari Babak Kualifikasi

Reno Kusdaroji Selasa, 19 Juli 2022 | 18:30 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi, saat menghadapi Chen Yu Fei pada partai tunggal putri pertama Indonesia vs China pada perempat final Uber Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 12 Mei 2022. (PBSI.ID)

BolaStylo.com - Nasib buruk langsung menghampiri tim bulu tangkis Indonesia di babak kualifikasi Taipei Open 2022 pada hari pertama, Selasa (19/7).

Bahkan, nasib buruk telah merusak rencana tim bulu tangkis Indonesia menjelang dimulainya Taipei Open 2022.

Sebelumnya, PBSI berniat menurunkan 14 wakil yang akan bertanding di Taipei Open 2022.

Namun karena ada pelatih dan pemain yang cedera, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky menarik mundur hampir semua wakil Indonesia.

Hanya tersisa tiga wakil Indonesia yang akan mengikuti Taipei Open 2022 yang digelar 19-24 Juli mendatang.

Mereka adalah tunggal putra Christian Adinata, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay, dan tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi.

Naasnya, hanya satu dari tiga wakil tersebut yang lolos dari babak kualifikasi yakni Komang Ayu Cahya Dewi.

Sejatinya Komang berstatus pemain cadangan, akan tetapi dia masuk ke babak kualifikasi karena ada tunggal putri yang mundur.

Komang meloloskan diri dari babak kualifikasi setelah mengalahkan tunggal putri India, Keyura Mopati straight game dengan skor 21-13, 21-14.

Baca Juga: Berat Badan Turun Karena Stres Menangani Malaysia? Rexy Mainaky Bantah: Nikmati Prosesnya

Sementara itu, Christian Adinata sudah tersingkir di babak kualifikasi oleh wakil tuan rumah, Chen Chi Ting lewat rubber game dengan skor 14-21, 21-17, 21-15..

Meski begitu, Indonesia terbilang masih sedikit beruntung karena masih memiliki dua wakil tersisa di Taipei Open 2022.

Sebab tunggal putra mereka, Ikhsan langsung masuk ke babak utama atau 32 besar.

Otomatis, gugurnya Adinata membuat Indonesia kini hanya memiliki dua wakil tersisa di Taipei Open 2022.

Adapun pada babak 32 besar nanti, Komang akan menghadapi wakil tuan rumah, Chen Su Yu.

Sementara Ikshan akan melakoni laga berat melawan unggulan kedua tuan rumah, Wang Tzu Wei.

Berikut daftar wakil Indonesia yang ditarik mundur dari Taipei Open 2022 (19-24 Juli).

Tunggal putra

Chico Aura Dwi Wardoyo (unggulan kelima)

Tunggal putri

Putri Kusuma Wardani

Ganda putra

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (2)

Ganda putri

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (4)

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (5)

Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto

Melani Mamahit/Tryola Nadia

Lanry Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro

Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose

Ganda campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (2)

Rehan Naufal Kusharjanto/L:isa Ayu Kusumawati (5)

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (8)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan