BolaStylo.com - Shi Yuqi kembali dan bakal menjadi andalan China di Kejuaraan Dunia 2022, di balik kabar bahagia itu ternyata sebelumnya Chen Long menolak bermain untuk negaranya.
Kembalinya Shi Yuqi ke pentas bulu tangkis dunia tentu mengejutkan setelah tunggal putra China ini kena hukuman usai berlaga di Piala Thomas 2020.
Insiden main sabun Shi Yuqi saat melawan Kento Momota membuat salah satu tunggal putra yang diperhitungkan di dunia bulu tangkis ini kena hukuman.
Federasi bulu tangkis China menghukum Shi Yuqi dengan larangan bertanding selama satu tahun, namun kini belum setahun waktu berlalu hukuman itu sepertinya segera dicabut.
Hal ini tak lepas dari undangan terhadap Shi Yuqi mengikuti gelaran Kejuaraan Dunia BWF yang digelar di Jepang mendatang.
Setelah mengakui penyesalannya, CBA selaku Federasi Bulu Tangkis Dunia mengabarkan Shi Yuqi bakal kembali berlaga dan salah satu andalan di Kejuaraan Dunia 2022.
"Asosiasi bulu tangkis China sudah mengkritisi dan mendisiplinkan Shi Yu Qi untuk kesalahannya selama masa pengangguhan."
"Shi Yu Qi sendiri juga telah melakukan refleksi diri dan benar-benar menyesali kesalahannya. Dia sudah menunjukkan sebuah keinginan kuat untuk kembali bergabung ke turnamen internasional
Source | : | bolastylo.bolasport.com,weibo.cn |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |