Ia mengaku siap dan percaya diri tampil di kompetisi antar negara persemakmuran Inggris tersebut.
"Apa yang bisa saya janjikan adalah saya ingin berjuang keras di semua pertandingan di Birmingham," tuturnya.
"Saya bahagia dengan persiapan dan merasa saya siap."
"Penampilan saya di Singapura memberi saya banyak kepercayaan diri. Tentu Saja kompetisi akan sangat ketat di sektor tunggal putra, tapi saya merasa bagus secara fisik dan siap tampil habis-habisan," tambahnya.
Saingan Ng Tze Yong di Comonwealth Games memang bisa dibilang cukup berat, mengingat juara dunia 2021, Loh Kean Yew juga tampil dalam kompetisi tersebut.
Selain itu, ada para wakil tunggal putra India seperti Lakshya Sen yang juga bisa menjadi batu sandungan baginya.
Source | : | the star |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |