Hasil Taipei Open 2022 - Ironis! Jepang Berakhir Mengenaskan Tanpa Gelar, Padahal Kirim Banyak Wakil ke Final

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 24 Juli 2022 | 15:26 WIB
Tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka kalah lagi di final usai takluk dari Chou Tien Chen (Taiwan) pada final Taipei Open 2022, di Taipei Arena, Taiwan, Minggu (24/7/2022) (SPOTV)

BolaStylo.com - Tim bulu tangkis Jepang berakhir gigit jari secara mengenaskan di babak final Taipei Open 2022.

Tim bulu tangkis Jepang sejatinya menjadi salah satu negara dengan peluang besar untuk memborong tiga gelar pada final Taipei Open 2022.

Pasalnya, mereka berhasil meloloskan tiga wakil yang tersebar di sektor tunggal putri, tunggal putra dan ganda putri.

Nahas, Ketiga wakil Jepang itu bukannya pulang membawa gelar juara tapi justru berakhir kandas usai babak belur dihajar lawan-lawannya di babak final.

Wakil Jepang pertama yang berakhir tumbang adalah tunggal putra unggulan mereka, Kodai Naraoka.

Junior Kento Momota ini harus menelan pil pahit kembali gagal juara usai dikalahkan wakil unggulan tuan rumah, Chou Tien Chen dalam pertempuran tiga gim.

Baca Juga: Hasil Taipei Open 2022 Bikin Rexy Mainaky Sumringah, Ganda Putra Non Unggulan Malaysia Banjir Pujian

Kodai tumbang dengan skor 21-14, 10-21, 6-21 dalam kurun waktu 1 jam 1 menit.

Hal senada juga terjadi pada tunggal putri Jepang, Saena Kawakami.

Saena juga harus mengakui keunggulan ratu bulu tangkis Taiwan, Tai Tzu Ying dalam pertarungan singkat dua gim.



Source : tournament software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan