Kabar Baik Bagi Cristiano Ronaldo untuk Hengkang dari Man United! Namun...

Reno Kusdaroji Jumat, 5 Agustus 2022 | 17:00 WIB
Teka-teki soal masa depan Cristiano Ronaldo masih menghangat pada bursa transfer musim panas 2022. (TWITTER.COM/RMBLANCO14)

Baca Juga: Man United Makin Runyam Gara-gara Ronaldo, Legenda Liverpool Nyinyir: Sudah Kuduga Dia Memang Aneh!

Mengingat, Ronaldo telah banyak ditolak klub raksasa lain seperti Atletico Madrid, Bayern Muenchen, Chelsea, bahkan hingga mantan klubnya Real Madrid.

"Cristiano Ronaldo sudah lama memutuskan untuk berpisah dengan Manchester United," kata De Laurentiis dikutip BolaSport.com dari Napolipiu.

"Dia tampak gila dan putus asa untuk tim yang bisa menyambutnya bermain di Liga Champions."

"Singkatnya, Napoli akan menanggapi kebutuhan sang juara Portugal yang dalam beberapa pekan terakhir tidak pernah berhenti berlatih sendirian."

Naasnya, De Laurentiis tidak menyampaikan kabar baik saja bagi sang megabintang.

Di balik kabar bahagia tersebut, De Laurentiis merasa bahwa Man United tidak mampu membayar gaji besar Cristiano Ronaldo.

Menurut data dari Salarysport, Ronaldo menerima gaji sebesar 24 juta pounds (sekitar Rp434 miliar) per tahun di Man United.

Napoli hanya bisa memberikan jalan keluar bagi Cristiano Ronaldo sebagai pemain pinjaman dari Man United untuk bermain di Liga Champions.

Namun tentu saja, opsi tersebut kemungkinan besar tidak akan disetujui oleh pihak Man United.



Source : BolaSport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan