Petaka Lain di Balik Cederanya Carlos Fortes, PSIS Impor Pemain dari Thailand

Eko Isdiyanto Sabtu, 6 Agustus 2022 | 07:00 WIB
Carlos Fortes mengalami cedera dalam laga PSIS Semarang vs Arema FC di Piala Presiden 2022 97/7/2022). (BolaNas.com)

BOLASTYLO.COM - Bos PSIS Semarang, Yoyok Sukawi indikasikan sengaja datangkan pemain impor asal Thailand seiring cederanya Carlos Fortes di awal musim Liga 1 2022.

Baru-baru ini Carlos Fortes mengalami cedera dan memaksa PSIS Semarang dikabarkan tengah mencari pengganti ideal untuk mengarungi Liga 1 2022.

Carlos Fortes sudah bergabung latihan namun mantan pemain Arema FC itu belum bisa dimainkan untuk saat ini karena sedang menjalani pemulihan.

Fortes diketahui mengalami cedera hamstring yang didapat saat PSIS Semarang bermain di Piala Presiden 2022, tak pelak klub pun dibuat kelabakan dengan ini.

Dilansir BolaStylo.com dari Tribun Jateng, Yoyok Sukawi ternyata sudah melancarkan aksi gerak cepat mendatangkan pemain sebagai pelapis Fortes.

Baca Juga: Tak Masuk Akal! Cristiano Ronaldo Lakukan Hal Ini untuk Menjaga Tubuhnya Fit di Usia 37 Tahun

Dan pemain tersebut adalah Paulo Henrique, mantan pemain Persiraja Banda Aceh setelah sempat simpang siur dan menjadi pembicaraan para suporter.

Yoyok Sukawi disebut membenarkan bahwa PSIS sudah mendatangkan Paulo Henrique yang sebelumnya mentas di Liga Thailand.

"Mengenai kedatangan salah satu pemain asing ke Semarang," ucap Yoyok Sukawi seperti dikutip BolaStylo.com dari Tribun Jateng.



Source : bolastylo.bolasport.com,jateng.tribunnews
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan