Piala AFF U-16 2022 - Bocoran Skema Taktik Calon Lawan Indonesia di Semifinal Sudah Dikantongi Bima Sakti?

Sumakwan Wikie Riaja Minggu, 7 Agustus 2022 | 16:28 WIB
Pemain Timnas U-16 Indonesia, M. Riski Afrisal, dihadang oleh dua penggawa Vietnam dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-16 2022, Sabtu (6/8/2022). (PSSI.org)

BOLASTYLO.COM - Timnas U-16 Indonesia sudah dipastikan melaju ke putaran semifinal ajang Piala AFF U-16 2022 setelah menjadi juara grup A.imnas U-16 Indonesia usai meraih kemenangan di laga penutup babak penyisihan grup An dengan mengalahkan Timnas U-16 Vietnam pada Minggu (6/8/2022).Pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta itu berhasil dimenangkan Indonesia dengan skor 2-1 atas Vietnam.Adapun dia gol yang berhasil diraih Timnas U-16 Indonesia itu dicetak oleh Arkhan Kaka Putra (51') dan Muhammad Nabil Asyura (55').Sedangkan satu gol Timnas U-16 Vietnam dilesatkan oleh Nguyen Chong Puong pada menit ke-41' melalui titik putih.

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Meski Lolos Semifinal, Indonesia Diterpa Kabar Buruk Ini!

Atas kemenangan ini, skuad Garuda muda berhasil tampil sempurna di babak penyisihan grup dengan meraih 9 poin.Skuad asuhan Bima Sakti ini juga berhasil mengemas total 13 gol kemenangan dan menjadi negara paling subur di grup A.Setelah berhasil meraih tiket menuju babak semifinal Piala AFF U-16 2022, Indonesia kini tinggal menunggu calon lawannya.Di mana hasil itu baru akan diketahui setelah babak penyisihan grup C berakhir pada Senin (8/8/2022).Nantinya, Indonesia sebagai juara grup A akan berjumpa pemuncak grup C yang kemungkinan diperebutkan antara Malaysia dan Myanmar.Meski masih menunggu hasil tersebut, pelatih Timnas U-16 Indonesia yakni Bima Sakti meyakini jika dirinya sudah memiliki modal untuk meraba taktik dan peta kekuatan calon lawan Garuda muda itu.

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti saat konferensi pers jelang laga lawan Filipina di Hotel The Rich Jogja, Sabtu (30/7/2022).

Baca Juga: Piala AFF U-16 Indonesia - Pelatih Vietnam Ungkap Dosa Besar Wasit di Matanya

Hal itu didapatnya lewat sederet cuplikan video pertandingan kedua calon lawan Indonesia itu."Semua (calon) lawan bagus ya. Tadi malam Vietnam juga bagus (banyak organisasi permainan)," kata Bima Sakti dilansir dari BolaSport.com."Tinggal nunggu bagaimana Malaysia sama Myanmar.""Mereka punya kekuatan tersendiri, punya kelebihan sendiri.""Yang pasti kita sudah punya modal video-video mereka, akan kita lihat akan kita evaluasi, mana celah yang bisa kita manfaatkan," ungkapnya.Adapun harapan dari Bima Sakti sendiri yakni mampu membawa skuad asuhannya menembus babak final Piala AFF u-16 2022."Hal terpenting sekarang adalah kami sudah lolos ke semifinal.""Sekarang kami akan fokus mempersiapkan diri menatap semifinal dan semoga bisa terus melaju sampai ke final," tutur pelatih asal Balikpapan itu.

Baca Juga: Naas! Persebaya Surabaya Alami Nasib Sial Ini Jelang Laga Pekan Ketiga Musim Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BolaSport.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan