Gugur, Pelatih Malaysia Ungkap Penyesalan Hingga Jagokan Timnas U-16 Indonesia Juara

Reno Kusdaroji Selasa, 9 Agustus 2022 | 06:42 WIB
Pemain timnas U-16 Indonesia, Nabil Asyura, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Singapura pada fase grup Piala AFF U-16 2022. (PSSI.ORG)

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Australia Tereliminasi, Vietnam Lolos dari Jalur Hoki!

Osmera bin Omaro merasa, timnas u-16 Indonesia berpeluang besar menjadi juara Piala AFF U-16 2022.

Hal itu tak lepas dari fakta Indonesia selaku tuan rumah yang mendapat dukungan langsung dari para penggemar.

Menurut Osmera, dukungan langsung dari suporter menjadi keuntungan besar bagi timnas u-16 Indonesia untuk meraih gelar jaura Piala AF U-16 2022..

"Saya rasa (timnas u-16) Indonesia, banyak suporter ya," katanya menjawab pertanyaan wartawan terkait tim yang dijagokan untuk juara.

Adapun empat tim yang berhasil melaju ke semifinal Piala AFF U-16 2022 ialah Indonesia (juara grup A), Thailand (grup B, dan Myanmar (grup C).

Serta, Vietnam yang mendapatkan tiket khusus via jalur runner up terbaik.

Pada babak semifinal nanti, Indonesia selaku juara grup A akan menghadapi juara grup C, Myanmar.

Sementara Thailand selaku jaura grup B akan menghadapi runner up terbaik Vietnam.

Adapun laga semifinal akan berlangsung pada Rabu (9/8/2022) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Indonesia.

Baca Juga: Daftar Top Scorer Sementara Piala AFF U-16 2022, Pemain Thailand Ancam Posisi Nabil Asyura

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)





Source : BolaSport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan