Usai Singkirkan Malaysia, Pelatih Australia Jagokan Timnas U-16 Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022!

Reno Kusdaroji Selasa, 9 Agustus 2022 | 07:30 WIB
Para pemain Timnas U-16 Indonesia tampak sangat bahagia hingga meneteskan air mata setelah mengalahkan Timnas U-16 Vietnam, Sabtu (6/8/2022). (SOHA.VN)

BOLASTYLO.COM - Pelatih timnas u-16 Australia, Michael Cooper menjagokan timnas u-16 Indonesia juara Piala AFF U-16 2022, Vietnam bikin persaingan makin menarik.

Hal itu diucapkan Michael Cooper setelah menyingkirkan timnas u-16 Malaysia dari fase penyisihan grup C Piala AFF U-16 2022 dengan cara yang menyakitkan.

Melakoni laga terakhir grup C di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Senin (8/8/2022), timnas u-16 Australia bermain imbang 2-2 melawan Malaysia.

Adapun pasukan Michael Cooper sempat unggul lebih dulu berkat gol Ayman Gulasi pada menit ke-17.

Namun Malaysia sempat membalikkan keadaan berkat brace Muhammad Anjasmirza pada menit ke-36 dan ke-49.

Hingga akhirnya Australia kembali menyamakan kedudukan berkat gol Max Hately pada menit ke-64.

Hasil tersebut terbilang mengejutkan jika mengingat Australia meraih dua kekalahan di lawa awal yang membuat mereka menjadi juru kunci grup C tanpa meraih satu poin.

Sementara Malaysia dijagokan meraih kemenangan untuk menjadi juara grup C dan melaju ke babak semifinal Piala AFF U-16 2022.

Namun secara mengejutkan, hasil imbang itu sudah cukup membawa Australia mengubur mimpi Malaysia lolos ke semifinal lewat jalur juara grup ataupun runner up terbaik.



Source : antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan