Kronologi Sopir Ambulans Dikeroyok Oknum Suporter Arema FC

Eko Isdiyanto Sabtu, 13 Agustus 2022 | 17:01 WIB
Pertandingan sampat terhenti karena ulah oknum suporter Arema FC yang menyalakan flare saat pertandingan melawan Bali United di Pekan 33 Liga 1 2019 yang berakhir dengan skor 3-2 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (16/12/2019) sore. (KOMPAS.com/SUCI RAHAYU)

BOLASTYLO.COM - Sopir ambulans menjadi korban pengeroyokan terduga suporter Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Kamis (11/8/2022).

Perayaan hari ulang tahun Arema FC yang ke-35 tahun justru menjadi ajang pengeroyokan suporter terhadap seorang sopir ambulans.

Sopir ambilans NZR Foundation, Muhammad Nauval Akbar yang masih berusia 18 tahun menjadi korban pengeroyokan suporter saat bertugas.

Korban sudah melapor ke Polres Malang, Nauval mengaku dipukuli oknum suporter yang mengikuti jalannya perayaan hari ulang tahun Arema FC.

"Usai kejadian yang saya alami, kemudian saya langsung melaporkannya ke Polres Malang," ucap Nauval seperti dikutip BolaStylo.com dari SURYAMALANG.COM.

Baca Juga: Terpongkeng di Final Piala AFF U-16 2022, Media Vietnam: Fan Indonesia Bikin Malu!

Kronologi peristiwa bermula saat ambulans NZR Foundation mendapat laporan mengenai tiga orang yang jatuh dari mobil bak terbuka di depan Stadion Kanjuruhan.

Nauval yang merupakan warga Kecamatan Blimbing, Kota Malang ini langsung bergegas menuju tempat kejadian dan melaksanakan SOP yang berlaku setibanya di tempat.

Ambulans diketahui tak langsung melaju karena masih melakukan koordinasi terkait rujukan rumah sakit yang akan dituju.



Source : Suryamalang.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan