Belum Juga Main, Luis Milla Dikabarkan Mau Tendang Pemain Belanda Ini

Eko Isdiyanto Senin, 29 Agustus 2022 | 15:28 WIB
Luis Milla nampak menyaksikan timnya yakni Persib Bandung bertanding dari tribun penonton dalam laga pekan kenam Liga 1 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Jelang melawat ke markas PSM Makassar, Persib Bandung digoyang isu pemecatan pemain yang bakal dilakukan Luis Milla dalam waktu dekat.

Luis Milla akan memulai debutnya sebagai pelatih Persib Bandung pada pekan ketujuh Liga 1 2022, Senin (29/8/2022) di Pare-pare, Sulawesi Selatan.

Kabar buruk melanda Persib Bandung, khususnya terhadap salah satu pemain asal Belanda yang disebut-sebut bakal ditendang Luis Milla.

Hal ini tak lepas dari masalah yang harus dihadapi pelatih asal Spanyol guna mengembangkan Persib Bandung di awal musim Liga 1 2022.

Milla tentu memiliki racikan pemain tersendiri, sesuai dengan skema yang bakal diterapkan dalam permainan saat bertanding.

Baca Juga: Deretan Pemain Termahal Man United yang Bapuk, Antony Selanjutnya?

Saat ini Milla hanya mendapat warisan pemain dari Robert Rene Alberts, meski sebagian besar pemain berjasa besar membawa Persib runner-up musim lalu.

Namun bukan tak mungkin bursa transfer pemain bakal dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Milla, tidak hanya mendatangkan pemain tetapi juga membuang pemain.

Para pemain Persib patut waspada dengan hal ini, salah satu yang santer dikabarkan bakal didepak adalah Nick Kuipers, salah satu pemain kesayangan Robert.



Source : Berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan