Hasil Japan Open 2022 - Batal Perang Saudara, Minions-BaKri Alami Skenario Terburuk

Eko Isdiyanto Kamis, 1 September 2022 | 15:33 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat menghadapi Man Wei Chong/Kai Wun Tee dari Malaysia pada babak pertama Japan Open 2022 di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang, 30 Agustus 2022. (PBSI.ID)

BOLASTYLO.COM - Hasil Japan Open 2022 babak kedua, Marcus/Kevin dan Bagas/Fikri tersingkir pastikan perang saudara batal terjadi hingga skenario lebih buruk bisa terjadi.

Dua ganda putra Indonesia mengalami nasib buruk di babak kedua Japan Open 2022, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo terhenti di babak kedua.

Langkah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di Japan Open 2022 harus berakhir setelah kalah dari pasangan Korea Selatan, Kim Gi Jung/Kim Sa Rang.

Ganda putra Indonesia berjuluk Minions itu dipaksa bermain tiga gim, setelah berhasil mengamankan gim pertama namun gagal membendung comeback wakil Korea.

Marcus/Kevin harus mengakui keunggulan Duo Kim dengan skor akhir 21-17, 17-21, 24-26.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Wakil Malaysia Merana, Indonesia Lebih Parah!

Sebelum itu kekalahan juga dialami ganda putra Indonesia lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang kalah dari pasangan China.

Duo BaKri ini sudah berjuang keras, tetapi masih belum dapat menghentikan superiornya pasangan China yang tengah naik daun, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.

Bagas/Fikri kalah dua gim langsung dengan skor akhir 20-22, 18-21.

Alih-alih bertemu di babak perempat final, perang saudara antara wakil Indonesia justru berakhir dengan skenario yang lebih buruk.

Baca Juga: Gugur Prematur di Japan Open 2022, Lee Zii Jia Menyesal Cabut dari Timnas Malaysia?

Kedua pasangan ini sebenarnya diharapkan bisa memetik lawan di babak kedua Japan Open 2022, dengan begitu keduanya nanti akan saling beradu di babak perempat final.

Meski terkesan buruk karena terjadi perang saudara, namun hal itu memastikan Indonesia mendapat satu tiket ke babak semifinal.

Sayangnya skenario tersebut gagal terwujud setelah Minions dan BaKri sama-sama menelan kekalahan di babak kedua turnamen.

Meski begitu Indonesia masih menyisakan 3 wakil di nomor ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sudah lebih dulu menyegel tiket babak delapan besar.

Baca Juga: Gugur Prematur di Japan Open 2022, Lee Zii Jia Menyesal Cabut dari Timnas Malaysia?

Sementara diharapkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga sama-sama menyegel satu tiket ke babak perempat final Japan Open 2022.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bolastylo.bolasport.com,tournamensoftware.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan