Ngaku Pendukung Norwich City, PM Baru Inggris Malah Disemprot Netizen

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 6 September 2022 | 15:26 WIB
Liz Truss, Perdana Menteri Inggris yang baru (Forbes)

BOLASTYLO.COM - Perdana Menteri Inggris yang baru, Liz Truss ternyata memiliki klub sepak bola favoritnya.

Negara Inggris kini akan memiliki Perdana Menter baru bernama Liz Truss.

Truss berhasil memenangkan pemilihan ketua Partai Konservatif dan akan mulai bertugas secara resmi menjadi PM Inggris menggantikan Boris Johnson pada Selasa (6/9/2022).

Terlepas dari keberhasilannya meemnangkan posisi Perdana Menteri Inggris, Liz Truss ternyata memiliki fakta menarik di luar dunia politik.

Wanita berambut pirang ini ternyata seorang penggemar klub sepak bola.

Namun, bukan Manchester United atau Liverpool, klub yang memenangkan hati Truss adalah Norwich City.

Dalam pernyataannya, Truss menuturkan jika meski ia sempat menghabiskan masa muda di Yorkshire, kepindahannya ke Norfolk membuatnya menjadi pendukung Norwich City.

"Saya telah menjadi pendukung Norwich City FC, mereka adalah klub keluarga yang baik, Anda tahu apa yang bisa saya katakan? Delia (Simith, pemilik Norwich City) adalah wanita yang fantastis, buku masak yang hebat."

Baca Juga: Update Ranking BWF, Akane Yamaguchi Rebut Takhta Ratu Bulu Tangkis Dunia, Gregoria Mariska Tak Bergeser

Meski begitu, pernyataan Truss ini rupanya mendapatkan respon yang kurang baik dari beberapa penggeamr Norwich.



Source : Sportbible.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan