Di Balik Regenerasi Brilian Ganda Putra Indonesia, Bagas Maulana Akui Benci Hal Ini

Reno Kusdaroji Senin, 12 September 2022 | 12:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, setelah menyelesaikan pertandingan babak kesatu Japan Open 2022 di Osaka, Jepang, Selasa (30/8/2022). (DOK. PP PBSI)

Baca Juga: Hasil Japan Open 2022 - Fikri/Bagas Hajar Andalan Malaysia, Eks Ganda Putra Nomor 1 China Sempat Dikasih Skor Satu Digit

"Karena nanti dari Indonesia udah langsung ada yang kalah di babak pertama," jelasnya.

Bagas bisa berkata demikian karena memang sering berjumpa dengan sesama wakil Indonesia pada babak-babak pertama.

Seperti contoh ketika bertanding di Indonesia Masters 2022 bulan Juni lalu.

Bagas/Fikri harus berjumpa dengan rekan satu negaranya, Sabar/Reza di babak pertama.

Setelah berjuang hingga 3 gim, Bagas/Fikri harus mengakui keunggulan dari rekan satu negaranya.

Kekalahan itu yang mengantarkan Bagas/Fikri harus terjungkal di babak pertama Indonesia Masters 2022.

Contoh lainnya juga terjadi saat mereka bertanding di babak pertama Singapore Open 2022 pada bulan Juli silam.

Tampil di Singapura, Bagas/Fikri harus berjumpa dengan wakil Indonesia di babak pertama yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Bermain cepat, Ahsan/Hendra hanya butuh dua gim saja untuk menghentikan langkah Bagas/Fikri di gelaran Singapore Open 2022.

Oleh karena itu Bagas/Fikri ingin kembali ke jalur kemenangan dan tampil konsisten setelah mengalami penurunan performa di beberapa waktu terakhir.

Rencananya, agenda turnamen selanjutnya Fikri/Bagas yaitu pada Denmark Open 2022 di bulan Oktober mendatang.

Baca Juga: Minions & The Daddies Kalah! Fikri/Bagas Pasangan Paling Beruntung di Kejuaraan Dunia 2022

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Tribunnews.com,Pbdjarum.org
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan