Data Ketum PSSI Bocor, Disinggung Berteman Dekat dengan Bos Judi

Eko Isdiyanto Selasa, 13 September 2022 | 14:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Iwan Bule, melihat persiapan Stadion Sultan Agung, Bantul, untuk sebagai venue pendukung Piala Dunia U-20 2021. (TRIBUNJOGJA.COM)

BOLASTYLO.COM - Kabar mengejutkan menyasar Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan yang disebut berteman akrab dengan bos judi seiring kemelut Stadion JIS mencuat.

PSSI tak henti menjadi pembicaraan publik dengan kontroversi Stadion JIS, kini Mochamad Iriawan selaku ketua umum yang kembali menjadi sorotan.

Data pribadi Mochamad Iriawan dijebol dan disebar ke media sosial, termasuk Nomor Induk Kependudukan (NIK), agama hingga nama ibu dan ayah.

Kebocoran data pribadi sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu merupakan rangkaian drama Hacker Bjorka yang tengah mengobrak-abrik pemerintahan Indonesia.

Iwan Bule menjadi target selanjutnya setelah Menkominfo, Johnny G Plate dan Joko Widodo selaku Presiden Republik Indonesia.

Baca Juga: Bayern Vs Barcelona - Meski Diterpa Kenangan Buruk, Xavi Malah Semakin Gregetan

Menariknya dalam bocoran data Iwan Bule, Hacker Bjorka sempat menyinggung soal pertemanan akrab sang Ketum PSSI dengan bos judi.

Hal itu disampaikan Hacker Bjorkan dalam unggahan pada akun Twitter pribadi pada Selasa (13/9/2022) waktu Indonesia.

"Selamat pagi tuan, bagaimana rasanya berteman akrab dengan bos judi?" tulis Bjorka dalam unggahannya di Twitter.

Banyak yang mengaitkan unggahan Bjorka itu berkaitan dengan kasus Ferdy Sambo, mengingat Iwan Bule sempat menduduki jabatan penting di Kepolisian Republik Indonesia (Pori).

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Dua Wakil ASEAN Digeprek Lawan, Indonesia Dibayangi Target Besar PSSI

Tak pelak unggahan Bjorka soal Iwan Bule itu membuat spekulasi liar berkembang, apalagi PSSI saat ini tengah mendapat banyak sorotan dari netizen.

PSSI tengah berada di dalam drama pemilihan venue FIFA Matchday antara timnas Indonesia melawan Curacao yang batal digelar di Jakarta Internasional Stadium (JIS).

Dan memilih Stadion Pakansari, Cibinong, Jawa Barat sebagai tempat dilaksanakannya dua pertandingan melawan Curacao tersebut.

PSSI menilai standar kelayakan JIS menggelar laga timnas Indonesia belum terpenuhi, sementara netizen percaya jika pemilihan Stadion Pakansari menjadi langkah memuluskan jalan politik Iwan Bule.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Pulangkan Sejumlah Pemain, Ini 23 Pemain Andalan Shin Tae-yong!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)



Source : Berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan