Persebaya Surabaya Bakal Hadapi Borussia Dortmund, Manajemen Bilang Begini!

Sumakwan Wikie Riaja Rabu, 14 September 2022 | 07:00 WIB
Direktur Operasional Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi (kanan), sedang berfoto bersama dengan Suresh Letchmanan (kiri) sebagai Managing Director Asia Pacific- BVB Asia Pacific PTE LTD di Maikeru, Jakarta, 13 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Direktur Operasional Persebaya, Candra Wahyudi berharap skuad Bajul Ijo dapat menimba ilmu dari Borussia Dortmund.Persebaya Surabaya menjadi salah satu dari dua tim sepak bola Indonesia yang berkesempatan emas menghadapi top tim Eropa, Borussia Dortmund.Pertandingan itu akan berlangsung saat jeda ajang bergengsi Piala Dunia 2022 Qatar mendatang.Di mana, tim asal Jerman ini akan bertandang ke Indonesia untuk menggelar serangkaian laga uji coba.Tak hanya ke Indonesia, Marcus Reus dkk juga akan mengunjungi Vietnam dan Singapura.Borussia Dortmund sendiri akan menggelar tur Asia Tenggara musim 2022 ini dimulai dari 21 November hingga 1 Desember.

Baca Juga: Sektor Ganda Campuran Indonesia Terjebak dalam Krisis, Debby Susanto Sedih dan Ungkap Hal Ini

Meski hanya bertajuk laga uji coba, Candra Wahyudi selaku Direktur Operasional Persebaya berharap Marselino Ferdinan dkk dapat menimba ilmu dari peraih satu gelar Liga Champions Eropa itu.Tak hanya bagi Persebaya Surabaya sendiri, Candra Wahyudi berharap pertandingan ini juga berdampak bagi sepak bola Indonesia."Ini adalah kesempatan besar bagi Persebaya untuk mendapatkan pengalaman menghadapi salah satu klub terbesar di Eropa," kata Candra dilansir dari Kompas.com."Saya berharap pertandingan ini akan memberikan dampak positif.""Tidak hanya untuk Persebaya, tetapi juga untuk sepak bola Indonesia secara lebih luas," ungkapnya.Ini akan menjadi laga kedua Persebaya Surabaya menghadapi tim asal Eropa.Sebelumnya, tim yang ditangani Aji Santoso ini pernah menghadapi Queens  Park Rangers, pada musim 2012 lalu.Sedangkan Borussia Dortmund sendiri akan menginjakkan kaki untuk kedua kalinya di Indonesia.

Baca Juga: Meski Dibekap Cedera, Aaron Chia Langsungkan Resepsi Pernikahan Usai Kejuaraan Dunia 2022!

Setelah sebelumnya sempat menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno pada tahun 2007 silam.Terlepas dari itu, Persebaya bukan satu-satunya klub Indonesia yang akan melakoni laga uji coba menghadapi Borussia Dortmund.

Mantan klub Erling Haaland itu juga akan menghadapi tim Indonesia lainnya yakni Persib Bandung.

Baca Juga: Bayern Vs Barcelona - Meski Diterpa Kenangan Buruk, Xavi Malah Semakin Gregetan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)



Source : Kompas.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan