Sah! Malaysia Punya Pemain Keturunan yang Main di Liga Inggris, Debut untuk Klub Legendaris

Eko Isdiyanto Rabu, 14 September 2022 | 20:28 WIB
Perayaan Timnas Malaysia usai lolos ke Piala Asia 2023 setelah kalahkan Bangladesh dengan skor 4-1 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur (FA Malaysia Twitter)

BOLASTYLO.COM - Pemain keturunan Malaysia yang mamsih berusia 19 tahun, lakoni debut untuk salah satu klub legendaris Liga Inggris di kompetisi musim 2022-2023.

Richard Chin, pemain keturunan Malaysia baru saja melakoni debut bersama Charlton Athltetic dalam lanjutan League One English Football League (EFL).

Bertanding di Stadion The Valley pada Selasa (13/9/2022), Richard Chin bermain selama 72 menit untuk Charlton Athletic melawan East Green.

Dalam debutnya itu Richard Chin yang berposisi sebagai bek kiri sukses menjaga lini pertahanan timnya tidak kebobolan terlalu banyak.

Pertandingan berakhir dengan skor 1-1 untuk laga debut pemain keturunan Malaysia itu dan hasil ini disambut suka cita masyarakat Negeri Jiran termasuk media setempat.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Banjir Gol, Vietnam Bikin Panas Indonesia

TheStar.com.my dalam salah satu artikelnya bahkan menyebut penampilan Richard Chin di laga debutnya untuk Charlton menjadi salah satu yang paling menonjol.

"Chin membuat kesan dan merupakan salah satu yang menonjol dalam pertahanan Charlton," tulis TheStar.com.my.

"Dia memenangkan dua dari tiga tekelnya, membuat tiga izin, memenangkan tiga dari empat duel dan mencatat dua pengamanan.



Source : Thestar.com.my
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan