Kekalahan Timnas U-20 Malaysia jelas membuat sang pelatih yakni Hassan Sazali Waras merasa sangat kecewa.
Akan tetapi, Hassan Sazali Waras melihat ada hal positif yang akan didapat anak asuhnya beberapa tahun ke depan.
Menurut Hassan jika skuad Timnas U-20 Malaysia saat ini terus diberi kesempatan mencari pengalaman, mereka akan menjadi tim yang kuat di kancah Asia.
Baca Juga: Hadapi Curacao, Shin Tae-yong Akui Buta dengan Tim Ranking 84 Dunia Ini
"Saya percaya jika kelompok pemain ini diberi kesempatan dengan pertandingan internasional dan laga kompetitif di liga lokal, kami akan bersaing dengan tim kuat di Asia seperti Korea Selatan," ucap Hassan dilansir dari Berita Harian.
"Jadi, hal positifnya saya melihat banyak pemain berbakat yang diidentifikasi untuk kemajuan lebih lanjut menjadi pemain nasional, terutama untuk skuad U23," ungkapnya.
Hassan Sazali juga melihat anak didiknya masih punya peluang di beberapa turnamen lain seperti SEA Games 2023 dan Olimpiade Paris 2024 mendatang.
"Kita tahu masih banyak turnamen ke depan, misalnya SEA Games 2023 dan 2025 serta kualifikasi Olimpiade," tutur Hassan.
Terlepas dari harapan tinggi pelatih Malaysia, saat ini ada dua tim Asia Tenggara yang sudah meraih tiket putaran final Piala Asia U-20 2023 yakni Indonesia dan Vietnam.
Kedua tim ini tergabung ke dalam grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, dengan Indonesia berada di puncak klasemen.
Sedangkan Timnas U-20 Vietnam didapuk sebagai runner-up terbaik ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Sementara itu, Thailand masih menunggu hasil persaingan di grup H untuk memastikan nasib mereka ke depannya.
Baca Juga: Update Ranking BWF - Satu Andalan Jepang Ngenes, Apriyani/Fadia Meroket!
Source | : | Berita Harian |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |