Bintang Senilai Rp1,6 Triliun Frustasi dengan Sikap Ancelotti di Real Madrid

Reno Kusdaroji Sabtu, 24 September 2022 | 15:00 WIB
Eden Hazard dalam duel Real Madrid vs Elche di Santiago Bernabeu pada lanjutan Liga Spanyol (23/1/2022). (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

BOLASTYLO.COM - Bintang Real Madrid, Eden Hazard terdengar kembali mengalami masa frustasi karena jarang dimainkan oleh pelatihnya Carlo Ancelotti.

Hal itu disampaikan Eden Hazard setelah membantu Timnas Belgia meraih kemenangan 2-1 atas Wales pada lanjutan Nations League (A) Grup D (23/9/2022).

Sebagai kapten timnas Belgia, Eden Hazard tak bisa menutupi kekecewaannya hanya mendapat menit bermain yang sedikit bersama Real Madrid.

Bersama Real Madrid, Hazard baru dimainkan di empat pertandingan di seluruh kompetisi musim ini dengan total 158 menit bermain.

Meskipun jarang menurunkan Hazard, Carlo Ancelotti selalu saja menyebut menaruh kepercayaan kepada pemain senilai Rp1,6 Triliun yang direkrut dari Chelsea itu.

Ketika ditanya terkait alasan Ancelotti tidak banyak memberi kesempatan bermain, Hazard pun terdengar frustasi sampai membalikkan pertanyaan itu.

"Kalian (wartawan) seharusnya menanyakan hal ini ke dia (Ancelotti)," kata Eden Hazard dikutip BolaStylo dari Football Espana.

"Jika kalian bertemu dengannya, kalian silahkan tanyakan langsung," tegasnya.

Lebih lanjut, Eden Hazard menegaskan ia kembali mengalami waktu yang sulit bersama Real Madrid meskipun kebugarannya telah fit tanpa cedera.



Source : Football-espana.net
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan