Saking Berbahayanya, Pemain Timnas Indonesia Ini Bikin Pelatih Curacao Ketar-ketir

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 27 September 2022 | 09:32 WIB
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan rupanya berhasil mengusik pelatih Timnas Curacao, Remko Bicentini.

Pratama Arhan memang tak menjadi salah satu pencetak gol kala Timnas Indonesia mengalahkan Timnas Curacao dengan skor 3-2 pada Sabtu (24/9/2022) lalu.

Namun, Arhan menjadi salah satu pemain yang ditandai oleh pelatih Curacao, Remko Bicentini.

Pasalnya, Arhan merupakan pemain yang berperan penting dalam dua gol Timnas Indonesia.

Dalam laga pertama FIFA Match Day kontra Curacao pekan lalu, Arhan berhasil menyumbangkan dua asisst untuk Indonesia.

Assist pertama Arhan diciptakannya melalui lemparan jarak jauh yang kemudian disambut sundulan berbuah gol dari Fachrudiin Aryanto di menit ke-23'.

Sementara itu, assist kedua Arhan terjadi saat ia memberi umpan pada Dimas Drajad yang diselesaikan menjadi gol pada menit ke-56'.

Berkat peran pentingnya itu, Arhan pun menjadi sosok yang membuat Remko Bicentini ketar-ketir.

Baca Juga: Herry IP Mengaku Kecewa dengan Kevin sanjaya, Bagaimana Nasib Marcus Fernaldi?

Arhan pun ditandai dan diberi perhatian khusus oleh pelatih Curacao tersebut.



Source : Berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan