Vietnam Tunggu Sanksi FIFA untuk Indonesia dalam Tragedi Kanjuruhan

Eko Isdiyanto Rabu, 5 Oktober 2022 | 12:39 WIB
TGIPF atau Tim Gabungan Independen Pencari Fakta Tragedi Kanjuruhan 2022 mulai bekerja. (SASONGKO DWI SAPUTRO/BOLASPORT NETWORK)

BOLASTYLO.COM - Tragedi Kanjuruhan memicu respons dari AFC dan FIFA yang dikabarkan akan mengirim perwakilan untuk berkunjung ke Indonesia.

Kabar mengenai kedatangan perwakilan AFC dan FIFA ke Indonesia ini diungkapkan oleh Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Ahmad Riyadh pada Selasa (4/10/2022).

Dalam pernyataannya, baik AFC maupun FIFA diharapkan memberi dukungan terhadap langkah yang akan diambil pemerintah terkait Tragedi Kanjuruhan.

Seiring kejadian mengerikan di Kanjuruhan, beberapa pihak masih sempat merasa khawatir akan adanya sanksi FIFA terhadap Indonesia.

Bayang-bayang sanksi tepat di saat Indonesia baru akan menjalami jadwal padat mulai akhir tahun 2022 hingga 2023 mendatang.

Baca Juga: Iwan Bule Ogah Mundur, Sempat Tertawa saat Sindir Netizen

Selain berlaga di Piala AFF, Piala Asia 2023, Piala Asia U-20 2023, Indonesia juga akan menggelar Piala Dunia U-20 2023.

Jika Indonesia mendapat sanksi, maka rangkaian jadwal tersebut bisa jadi gagal dilaksanakan, hal ini yang sempat dikhawatirkan PSSI hingga Menpora.

Potensi sanksi terhadap Indonesia ternyata juga mengundang ketertarikan media Vietnam, Soha.vn yang seolah menunggu kepastian terkait hal tersebut.



Source : Soha.vn
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan