Kualisikasi Piala Asia U-17 2022 - Arkhan Kaka Penerus BePe? Begini Respon Sang Pemain

Reno Kusdaroji Kamis, 6 Oktober 2022 | 14:30 WIB
Pemain timnas U-17 Indonesia, Arkhan Kaka Putra (kanan), sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Kronologi Tragedi Kanjuruhan Akan Dijelaskan PSSI ke FIFA dan AFC

Adapun terkait kondisinya yang kini menjadi top skor Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Arkhan Kaka justru mengaku tidak peduli.

Pemain berusia 15 tahun itu mengaku sama sekali tidak memiliki target gol.

Hal terpenting baginya adalah timnas U-17 Indonesia menang dan lolos ke Piala Asia U-17 2023.

"Target gol tidak ada, yang utama adalah tim menang dan lolos Piala Asia," katanya.

Kemenangan atas UEA membuat timnas Indonesia kini memuncaki klasemn grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dengan koleksi enam poin dari dua pertandingan.

Perolehan poin mereka sama dengan timnas u-17 UEA, namun tim lawan sudah memainkan tiga pertandingan.

Selain itu, UEA juga kalah dari agresivitas gol dibandingkan timnas Indonesia.

Indonesia telah mencetak 17 gol dari dua laga dan baru kebobolan dua kali dari dua laga, sementara UEA mencetak 15 gol dan sudah kebobolan enam kali dari tiga laga.

Adapun pada pertandingan selanjutnya, timnas u-17 Indonesia akan bertanding melawan Palestina pada Jumat (/6/10/2022).

Baca Juga: Pelatih Uni Emirat Arab Akui Pemain Kena Mental Usai Dibabat Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan