Belum Ditunjuk Resmi, Bima Sakti Sudah Tolak Halus Rencana PSSI Jika Memilihnya Jadi Suksesor STY

Reno Kusdaroji Selasa, 11 Oktober 2022 | 09:55 WIB
Profil Bima Sakti yang merupakan pelatih timnas Indonesia U-17. (Instagram.com/pssi/)

Baca Juga: Pelatih Malaysia Bikin Pernyataan Mengejutkan Usai Bantai Timnas U-17 Indonesia

Bima Sakti selama ini menangani timnas u-16/timnas u-17 Indonesia dan terbukti cukup berhasil.

Sejak menggantikan posisi Fakhri Husaini sebagai pelatih timnas u-16 Indonesia pada Desember 2018, Bima Sakti terbilang berprestasi.

Dalam prosesnya, pelatih berusia 46 tahun itu membawa skuadnya lolos ke Piala Asia U-16 2020 setelah menjadi tim terbaik kedua pada babak kualifikasi.

Pada babak kualifikasi tersebut, Indonesia tak terkalahkan dan bahkan mampu mengimbangi China 0-0.

Namun naasnya, Piala Asia U-16 2020 batal digelar karena pandemi covid-19.

Kemudian pada pengalaman pertamanya pada Piala AFF U-16 2019, Bima mempersembahkan posisi ketiga untuk Indonesia.

Hingga pada Piala AFF U-16 2022, Bima Sakti mempersembahkan gelar juara untuk Indonesia.

Kini, Bima Sakti pun ditugasi untuk menjadi juru taktik timnas Indonesia di Asian Youth Games 2022 usa gagal membawa timnas u-17 lolos kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Adapun turnamen Asian Youth Games 2022 itu akan berlangsung pada Desember mendatang.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com,Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan