Tips Hilangkan Cacing Kamar Mandi dengan Mudah, Cukup Lakukan Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 13 Oktober 2022 | 09:00 WIB
ilustrasi kamar mandi (bobvila.com)

BOLASTYLO.COM - Cacing di kamar mandi yang kerap muncul tiba-tiba dan membuat orang kurang nyaman ternyata bisa diatasi dengan beberapa cara.

Kemunculan cacing di kamar mandi kerap mengagetkan dan bahkan membuat beberapa orang takut atau jijik.

Pasalnya, cacing merupakan salah satu hewan yang membuat sebagian orang merasa geli jika melihatnya.

Namun tak perlu khawatir, cacing yang tiba-tiba muncul di kamar mandi itu ternyata bisa diatasi dengan beberapa cara.

Dilansir dari Sajiansedap.grid.id, berikut beberapa cara menghilangkan cacing kamar mandi.

Gunakan air panas

Cara mengusir cacing yang pertama adalah dengan menuangkan air panas ke saluran air.

Air panas berfungsi untuk memecah bahan organik yang menempel di permukaan saluraan air sehingga kondisi yang menguntungkan cacing juga hilang.

Selain itu, air panas dapat membunuh cacing secara langsung.

Gunakan baking soda dan cuka putih

Jika tak tega menggunakan air panas, kamu bisa menggunakan campuran baking soda dan cuka putih untuk membasmi cacing kamar mandi.

Sama seperti air panas, kamu bisa menuangkan campuran baking soda dan cuka putih ini di saluran pembuangan air atau saluran yang dicurigai menjadi tempat munculnya cacing.

Selain itu, dua bahan alami ini juga bisa membantu membersihkan saluran air wastafel dapur dan kamar mandi.

Gunakan insektisida

Sejumlah produk insektisida juga dapat digunakan untuk membasi cacing dari saluran air.

Kamu hanya perlu mengoleskan insektisida di dalam saluran air dan sekitar filter agar serangga dan cacing tak tiba-tiba keluar dari saluran tersebut.

Gunakan pembersih Bio-enzimatik

Produk pembersih satu ini berguna untuk melunakkan bahan organik sehingga lebih mudah menghilangkan kotoran serta menyingkirkan cacing.

Dengan fungsinya tersebut, produk pembersih satu ini juga bisa membantu membersihkan saluran air.

Setelah tahu beberapa cara di atas, kamu tak perlu pusing saat ada cacing di kamar mandi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaStylo (@bolastylo)



Source : sajiansedap.grid.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan