Shin Tae-yong Mendadak Viral Bikin Fan Timnas Indonesia Berantem, Stay or Out?

Reno Kusdaroji Kamis, 13 Oktober 2022 | 15:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kanan) dan sang penerjemah bernama Jeong Seok-seo (kanan) sedang berdiskusi dengan Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjadi viral dan trending topic di twitter setelah mengeluarkan pernyataan untuk mengundurkan diri.

Pernyataan tersebut diungkapkan Shin Tae-yong sebagai respon terkait desakan penggemar sepak bola Indonesia terhadap Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Sebelumnya, Mochamad Iriawan didesak netizen untuk menanggalkan jabatannya sebagai bentuk tanggung jawab atas tragedi Kanjuruhan di awal bulan ini.

Bagi Shin Tae-yong, jika Ketua Umum PSSI harus mengundurkan diri maka dirinya pun harus melakukan hal yang serupa.

"Menurut saya, jika Ketua Umum PSSI harus bertanggung jawab atas semua yang terjadi dan mengundurkan diri, maka saya pun harus mengundurkan diri," kata Shin Tae-yong.

Juruk taktik asal Korea Selatan itu menganut foilosofi sepak bola bahwa apapun yang terjadi dalam satu tim merupakan semua upaya dari seluruh anggota.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 신태용 (@shintaeyong7777)

Dalam kasus PSSI, hal ini termasuk dirinya selaku pelatih timnas Indonesia senior, u-23, dan u-20.

Terlebih, Shin Tae-yong menilai bahwa Mochamad Iriawan adalah sosok yang mencintai sepak bola Indonesia dan selalu memberikan dukungan penuh dari belakang.

"Sangat disayangkan nyatanya semua tanggung jawab dialihkan kepada Ketua Umum PSSI," kata STY.

Baca Juga: Ini Alasan di Balik Aksi Mengejutkan Shin Tae-yong Soal Desakan Mundur Mochamad Iriawan dari PSSI

"Beliau telah mengembangkan sepak bola Indonesia secara keseluruhan.

"Dia pasti bisa mengatasi keadaan ini dengan baik," jelasnya.

Dalam pernyataan tersebut, STY tak lupa menyampaikan ucapan belasungkawa mendalam untuk keluarga para korban Tragedi Kanjuruhan.

Tak berselang lama setelah mengeluarkan pernyataan itu, nama Shin Tae-yong menjadi viral di twitter.

STY menjadi trending topic dengan hashtag STYOut dan STYStay.

Jika ia memang ingin mundur dari jabatannya, maka sebagian netizen mempersilahkannya pergi.

Sebab, kini tuntutan netizennya bukan hanya kepada Iriawan selaku Ketum PSSI.

Melainkan semua pengurus PSSI termasuk anggota exco untuk mundur dari jabatannya.

Di sisi lain, ada juga para penggemar yang membela STY dan ingin mempertahankannya sebagai pelatih timnas Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Merespon Tragedi Kanjuruhan, Suporter Tanyakan Nasib Timnas Indonesia!

Sebab, para netizen menilai timnas Indonesia menunjukkan perkembangan pesat semenjak dilatih oleh Shin Tae-yong.

Adapula sebagian yang ikutan membela Mochamad Iriawan saat membela Shin Tae-yong untuk bertahan.

Sampai saat ini, hashtag STYOut dan STYStay masih menjadi perdebadan warga twitter.

Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada awal bulan ini memang menjadi perhatian sangat besar dalam dunia sepak bola internasional.

Bahkan, FIFA selaku induk organisasi sepak bola dunia dan AFC (Asia) turun langsung menyambangi Indonesia untuk membantu PSSI menangani tragedi Kanjuruhan.

Bersama-sama, semua pihak ingin memperbaiki perkembangan sepak bola di Indonesia.

Adapun tragedi Kanjuruhan telah menewaskan 132 orang (laporan Antaranews) dan membuat ratusan lainnya masih dirawat di rumah sakit sampai saat ini.

Pemerintah Indonesia membentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan yang diketuai Menko Polhukam Mahfud MD.

Pemerintah Indonesia juga telah menyatakan akan mendirikan Tim Transformasi Sepak Bola Indonesia bersama AFC dan FIFA.

Baca Juga: Jadi Suksesor Shin Tae-yong di SEA Games 2023? Bima Sakti Tunjuk Pelatih Lain

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Kompas.com,twitter.com,Antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan