Menyerah? Klopp Merasa Liverpool Bukan Rival Sengit Man City Lagi

Reno Kusdaroji Minggu, 16 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Virgil van Dijk dan Erling Haaland berduel dalam laga Liverpool versus Mancheser City di Community Shield, Sabtu (30/7/2022). (TWITTER.COM/SPORTSDIGITALE)

Baca Juga: Liverpool Vs Man City, Pep Guardiola Akui Magis Anfield Luar Biasa!

Hal ini yang membuat Juergen Klopp berpikir bahwa timnya saat ini telah mencapai tahap di mana tak lagi mampu bersaing dengan Man City.

Berbeda dari Man City, Klopp menilai Liverpool tidak didukung sumber dana tak terbatas dari pemiliknya.

Man City memang mempunyai kekuatan finansial di atas rata-rata klub Eropa sejak diakuisisi Sheikh Mansour melalui Abu Dhabi Group pada 2008.

Dengan dana melimpah, The Citizens tak mengalami kesulitan untuk mendatangkan pemain-pemain berlabel bintang di setiap jendela transfer.

Terbukti pada bursa transfer terakhir, Man City sukses merekrut salah satu striker terbaik dunia, Erling Haaland, dari Dortmund senilai 51 juta pounds (Rp882 miliar).

Melihat dari kekuatan dana finansial, Klopp memprediksi hanya ada satu klub di Liga Inggris yang dapat menyaingi Manchester City.

Adapun klub yang dimaksud ialah Newcastle United. Klopp memprediksi bahwa di masa depan hanya Newcastle United yang bisa bersaing dengan Manchester City di Liga Inggris.

Sebab, Newcastle United telah dibeli oleh Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman, melalui Saudi Arabian Public Investment Fund (PIF) pada 2021.

Menyusul pengambilalihan itu, Newcastle United pun menjadi klub dengan pemilik terkaya di Liga Inggris saat ini, mengalahkan Sheikh Manshour selaku pemilik Man City.



Source : Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan