Namun jika melihat rekor pertemuan kedua pemain, Jojo lebih diunggulkan dengan memegang empat kemenangan dari enam pertemuan.
Selain Jojo, masih ada empat wakil Indonesia lainnya yang melaju ke babak perempat final Denmark Open 2022.
Dari nomor ganda putri, ada pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Dari nomor ganda putra, ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Adapun pada babak perempat final, salah satu wakil Indonesia dipastikan akan gugur karena melakoni perang saudara.
Perang saudara itu akan dilakoni Marcus/Kevin dan Leo/Daniel.
Berikut lawan 5 wakil Indonesia di babak perempat final Denmark Open 2022 pada Jumat (21/10/2022) di Jyske Bank Arena, Odense.
Tunggal putra
Jonatan Christie (8) vs Lee Zii Jia (Malaysia, 4)
Ganda putra
Marcus/Kevin (2) vs Leo/Daniel
Fajar/Rian (5) vs Lu Ching Yao/Yao Po Han (Taiwan)
Ganda putri
Apriyani/Fadia (7) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (3)
Baca Juga: Denmark Open 2022 - Tantang Penakluk Ahsan/Hendra, Fajar/Rian Sesumbar Lakukan Hal Ini!
Source | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com,Bwftournamentsoftware.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |