Rekap Denmark Open 2022 - Viktor Axelsen Tumbang, Indonesia Gugur Berjamaah!

Reno Kusdaroji Sabtu, 22 Oktober 2022 | 06:30 WIB
Tunggal putra nomor satu dunia asal Denmark, Viktor Axelsen (https://bwfworldtour.bwfbadminton.com/)

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2022 - Apri/Fadia Tumbang, Indonesia Dipastikan Nihil Gelar Sektor Ini

Dari lima wakil Indonesia yang bertanding di babak perempat final, tiga di antaranya gugur berjamaah.

Dari nomor ganda putri, harapan terakhir Indonesia yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia dikalahkan unggulan ketiga asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Berstatus unggulan ketujuh, Apriyani/Fadia tumbang di tangan Matsuyama/Shida lewat drama rubber game dengan skor 17-21, 21-14, 21-12.

Sementara itu dari nomor ganda putra, satu wakil Indonesia gugur lewat perang saudara.

Adapun Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil mengalahkan juniornya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin lewat drama rubber game yang sengit.

Berstatus unggulan kedua turnamen, Marcus/Kevin menang atas The Babbies dengan skor 15-21, 22-20, 22-20.

Pada babak semifinal, Marcus/Kevin akan menghadapi ganda putra terbaik Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Selain Marcus/Kevin, masih ada satu wakil Indonesia yang lolos ke babak semifinal.

Wakil yang dimaksud ialah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2022 – Rival Apriyani/Fadia Moncer di Laga Perang Saudara

Berstatus unggulan kelima, Fajar/Rian berhasil mengalahkan penakluk Ahsan/Hendra dari Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han straight game dengan skor 21-12, 21-15.

Pada babak semifinal, Fajar/Rian juga akan menghadapi ganda putra Malaysia lainnya yakni, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2022 - Apri/Fadia Tumbang, Indonesia Dipastikan Nihil Gelar Sektor Ini



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com,Bwftournamentsoftware.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan