Juara Lagi Setelah Hampir 3 Tahun Puasa Gelar Individu, Shi Yu Qi Tak Bisa Bendung Air Mata, Ini Pengakuannya

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 26 Oktober 2022 | 09:05 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra China, Shi Yu Qi (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Tunggal putra China, Shi Yu Qi akhirnya bisa kembali meraih gelar juara individu di kompetisi BWF World Tour setelah puasa cukup lama.

Shi Yu Qi baru-baru ini meraih hasil positif di babak final kompetisi Denmark Open 2022 yang berlangsung pada Minggu (23/10/2022).

Dalam kompetisi tersebut, Shi sukses menaklukkan wakil Malaysia, Lee Zii Jia dengan skor 21-18, 16-21, 21-12.

Kemenangan ini pun membuat Shi Yu Qi merasa sangat antusias karena bisa kembali merasakan menjadi juara.

"Saya sangat antusias untuk kembali memenangkan sebuah gelar setelah satu tahun," tutur Shi usai laga.

Sebelumnya, Shi memang sempat merasakan mendapatkan gelar juara dalam turnamen beregu Sudirman Cup 2021 lalu.

Dalam kompetisi yang berlangsung pada 26 September hingga 3 Oktober 2021 itu, Shi membantu tim bulu tangkis China memenangkan medali emas.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Shi Yu Qi Mulai Buktikan Kata-katanya, Tunggal Putra Malaysia Kini Jadi Nomor 2 Dunia

Kala itu, Shi menyumbangkan poin kedua untuk China dengan menaklukkan Kento Momota dalam tiga gim dengan skor 21-13, 8-21, 21-12.

Namun, Denmark Open 2022 ini menjadi gelar juara individunya setelah hampir tiga tahun puasa.

Shi tercatat terakhir kali meraih gelar juara individu di musim 2019 dengan menjuarai Swiss Open 2019.

Setelah itu, ia kesulitan meraih gelar individu bahkan sempat dihukum sekitar 10 bulan karena aksi kurang sportifnya.

Melewati berbagai hal hingga akhirnya bisa kembali juara, Shi pun mengaku tak bisa menahan air mata usai pertandingan selesai.

Ia kemudian mengucapkan terima kasih pada rekan-rekannya, pelatih serta semua orang yang mendukungnya.

"Ketika pertandingan selesai, saya tidak bisa menahan air mata, terima kasih banyak untuk rekan-rekan saya, pelatih saya dan semua pendukung," tambah Shi.

Baca Juga: French Open 2022 – Terungkap! Ini Penyebab Tumbangnya The Daddies Secara Dini

Selain mengungkapkan rasa bahagianya, Shi juga mengakui jika Lee Zii Jia adalah pemain yang bagus.

Sehingga ia harus bersabar dan memperhatikan segala hal untuk bisa menang melawannya.

"Lee Zii Jia adalah seorang pemain yang bagus, saya bersabar dan memperhatikan setiap detail di lapangan, itulah bagaimana saya memenangkan pertandingan," tambah Shi Yu Qi.



Source : Badminton Planet.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan