Mimpi Buruk Fan Liverpool di Akhir Musim Ini, Juergen Klopp Pergi?

Eko Isdiyanto Rabu, 26 Oktober 2022 | 19:00 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, pada pertandingan Liga Inggris kontra Nottingham Forest, Minggu (22/10/2022) di Stadion The City Ground (TWITTER.COM/LFC)

BOLASTYLO.COM - Juergen Klopp diprediksi bakal meninggalkan Liverpool di akhir musim 2022-2023, sederet hasil buruk di awal musim jadi alasan utamanya.

Prediksi kepergian Juergen Klopp dari Liverpool akhir musim ini diutarakan eks pelatih Tottenham Hotspur, Tim Sherwood.

Tim Sherwood menyoroti buruknya hasil yang ditorehkan Liverpool di awal musim 2022-2023, Juergen Klopp dinilai sudah selesai.

The Reds kini tercecer di peringkat kedelapan Liga Inggris, baru meraih 16 poin dalam 11 pertandingan yang sudah dijalani.

Mohamed Salah dkk terpaut 12 poin dari pemuncak klasemen sementara, Arsenal dan tentu hasil ini bukan yang diinginkan.

Baca Juga: French Open 2022 – Ogah Mati Sendiri Menjadi Kunci Jonatan Menuju Babak 16 Besar!

Mengingat status Liverpool merupakan runner-up Premier League musim lalu, hanya selisih satu poin dari sang peraih gelar, Manchester City.

"Masalah utama Liverpool adalah tim ini terbiasa bersaing meraih gelar," ucap Tim Sherwood seperti dikutip dari Metro.co.uk.

"Itu sudah hilang untuk mereka musim ini, mereka tidak akan memenangkan Liga Inggris. Saya tidak berpikir Jurgen Klopp bertahan di musim depan.



Source : Metro.co.uk
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan