Potensi Tersangka Tragedi Kanjuruhan Bertambah, Ketum PSSI?

Eko Isdiyanto Jumat, 28 Oktober 2022 | 17:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri), sedang berfoto bersama dengan Gianni Infantino (kanan) selaku Presiden FIFA di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 18 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Penyidik menelisik keterangan saksi, dari berbagai sumber dan sudut pandang hukum sebagai bentuk penuntasan tuntas siapa yang bertanggung jawab atas Tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga: French Open 2022 – Penyesalan Vito Usai Tumbang di Tangan Bocah Andalan Jepang

Tersangka pun berpotensi bertambah, meskipun Dirmanto meminta awak media dan pihak terkait menunggu hasil pemeriksaan oleh penyidik.

"Nanti ditunggu saja hasil dari pemeriksaan oleh penyidik. Sekali lagi, penyidik sekarang sedang mendalami subjek hukum lainya," ujar Dirmanto.

"Nanti itu nunggu hasil pemeriksaan penyidik." imbuhnya.

Mangkirnya Mochamad Iriawan dari pemeriksaan tentu menghambat proses penyidik dalam menggali kenyataan dari peristiwa yang terjadi.

Baca Juga: French Open 2022 – Ganda Putra Inggris Akui Fajar/Rian Pasangan Terbaik Musim Ini

Bukan tak mungkin Ketum PSSI ini menjadi tersangka selanjutnya, melihat peran dan jabatan yang sangat krusial atas digelarnya kompetisi sepak bola Tanah Air.



Source : Kompas.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan