BOLASTYLO.COM - Nasib sial dialami Cristiano Ronaldo, hanya beberapa pekan sebelum berlaga di Piala Dunia 2022, jutaan pengikutnya di Instagram lenyap.
Cristiano Ronaldo dikabarkan kehilangan jutaan pengikut di akun Instagram pribadinya, kondisi paling parah ketimbang artis ternama dunia lainnya.
Sebanyak tiga juta pengikut Cristiano Ronaldo lenyap begitu saja, tepat setelah adanya penghentian platform di awal pekan ini.
Seperti yang diketahui bersama jika Ronaldo menjadi sosok dengan pengikut media sosial terbanyak, khususnya di platform Instagram.
Hal itulah yang membuat Ronaldo dinobatkan sebagai pesepakbola paling berpengaruh, namun karena kesalahan dari platform membuatnya kehilangan jutaan pengikut.
Baca Juga: Hylo Open 2022 - Perang Saudara Bikin Indonesia Kehilangan 1 Wakil Penting
Diduga karena bug yang belum diketahui apa penyebabnya, kondisi yang berdampak pada Ronaldo dengan kepemilikan 493 juta pengikut.
Dilansir BolaStylo.com dari Banjarmasin Post, pembaharuan aplikasi yang dilakukan untuk iOS diduga menjadi penyebab utama masalah ini.
Hingga proses perbaikan buh perangkat lunak yang dinilai mampu mencegah pengguna melakukan akses namun tidak bisa melakukan klarifikasi pasti.
Meski demikian, penurunan tiga juta pengikut Ronaldo di Instagram dikabarkan sudah kembali ke awal dan masalah sudah teratasi.
Baca Juga: Makin Berjaya, Lionel Messi Kangkangi 5 Rekor Cristiano Ronaldo
Sebagai pemilik pengikut terbesar di platform Instagram, Ronaldo sempat kena kritik dari Gary Neville selaku seniornya di Manchester United.
Hal ini disampaikan Neville usai Ronaldo cuek padanya pasca Man United mengalahkan West Ham United dengan skor 1-0.
Menurut Neville, Ronaldo enggan menyapanya karena sering menjadi bahan kritik dan hal itu dilihat ratusan juta pengikutnya di Instagram.
"Itu berarti Ronaldo menonton saya. Jika saya memiliki 570 juta pengikut di Instagram, saya tidak akan mau menemui Gary Neville." ucap Neville.
Baca Juga: Diam-diam, Kanker Menggerogoti Tubuh Manuel Neuer Selama Ini
Source | : | banjarmasin.tribunnews.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |