Tembus Semifinal Hylo Open 2022, Gregoria Akui Luka Lama Membuatnya Tenang & Menang Mudah!

Reno Kusdaroji Sabtu, 5 November 2022 | 08:30 WIB
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung nyaris epic comeback saat melawan unggulan China, He Bing Jiao di babak pertama Denmark Open 2022, di Jyske Bank, Denmark, Selasa (18/10/2022) (Sportfeat)

BOLASTYLO.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung sebagai pemain non unggulan secara mengejutkan bisa menembus babak empat besar atau semifinal Hylo Open 2022.

Keberhasilan Gregoria Mariska Tunjung bisa dibilang mengejutkan karena ia berstatus pemain non unggulan di Hylo Open 2022.

Namun dalam perjalananya, Gregoria mampu meraih tiga kemenangan fantastis termasuk mengalahkan unggulan juara kedua asal Thailand, Pornpawee Chochuwong.

Dimulai dari kemenangan straight game atas wakil Belgia, Lianne Tan di babak pertama dengan skor cukup telak, 21-15, 21-10 hanya dalam 25 menit saja.

Kemudian ia mengalahkan Pornpawee Chochuwong lewat drama rubber game di babak kedua dengan skor sengit, 21-14, 20-22, 22-20 dalam 68 menit.

Terbaru di babak perempat final, pemain yang akrab disapa Jorji itu kembali meraih kemenangan cepat, kali ini atas tunggal putri India, Malvika Bansod.

Bermain di Saarlandhalle Saarbrucken, Jerman, pada Jumat (5/11/2022), Jorji meraih kemenangan straight game atas Malvika Bansod dengan skor 21-17, 21-10.

Tunggal putri Indonesia itu hanya membutuhkan waktu 33 menit untuk menyudahi perlawanan Bansod.

Pada gim pertama, Gregoria mengaku merasa tegang dan tertekan saat menerapkan strategi dan pola permainannya.

Baca Juga: Ginting Bungkam Mantan Juara Dunia, 3 Wakil Indonesia ke Semifinal Hylo Open 2022!

Sehingga, lawan sempat beberapa kali mengimbangi keunggulannya.

Namun semua berubah saat memasuki gim kedua, rasa kepercayaan diri Gregoria tumbuh dan membuatnya bermain tenang.

Bahkan, tunggal putri peringkat ke-21 dunia itu sampai berani bilang ia meraih kemenangan mudah saat melawan Malvika.

"Tadi pada gim kedua saya bisa menang lebih mudah karena sudah tahu mau bermain seperti apa," kata Jorji dikutip BolaStylo dari Antaranews.com.

"Strateginya sudah benar untuk mengalahkan lawan," ungkap pemain kelahiran Wonogiri itu.

Lebih lanjut, Jorji menegaskan bahwa ia bisa melangkahkan kaki ke semifinal Hylo Open 2022 berkat pengalaman pahitnya di Denmark dan French Open 2022.

"Puji Tuhan, saya bersyukur bisa maju ke semifinal karena hasil di dua turnamen sebelumnya," kata Jorji.

"Di Denmark dan Prancis bisa dibilang sangat buruk," sesalnya.

Pada Denmark dan French Open, Gregoria langsung tumbang di babak pertama atau 32 besar.

Baca Juga: Ginting Bungkam Mantan Juara Dunia, 3 Wakil Indonesia ke Semifinal Hylo Open 2022!

Berkat luka lamanya itu, Jorji pun menyadari bahwa kunci kemenangannya di perempat final Hylo Open 2022 kali ini adalah ketenangan.

"Kunci kemenangan saya tadi adalah saya harus bisa tenang," kata Jorji.

"Karena kalau bermain tenang, sepertinmya mau main kayak bagaimana akan nyaman," jelasnya.

Selanjutnya pada babak semifinal, Jorji akan berjumpa tunggal putri China, Han Yue.

Adapun Han Yue melaju ke semifinal usai mengalahkan wakil Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt straigh game dengan skor 21-17, 21-12 dalam 34 menit.

Berkat ketenangannya kali ini, Jorji optimis dan berani menantang Han Yue di babak semifinal.

"Besok untuk menghadapi lawan Han Yue di semifinal, saya akan istirahat yang cukup malam ini," kata Jorji.

"Semua ini untuk persiapan besok dan persiapan mental menuju pertandingan," pungkasnya.

Semifinal Hylo Open 2022 akan menjadi yang kedua bagi Gregoria untuk tahun ini.

Baca Juga: Ginting Bungkam Mantan Juara Dunia, 3 Wakil Indonesia ke Semifinal Hylo Open 2022!

Sebelumnya, Ginting pernah mencapai semifinal Malaysia Masters 2022 pada Juli lalu.

Namun sayangnya, ia dihentikan oleh tunggal putri Korea Selatan, An Se-young.





Source : Bwftournamentsoftware.com,Antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan