Anthony Ginting Ungkap Kesialan Chou Tien Chen Serupa dengan Pengalaman Pribadinya

Sumakwan Wikie Riaja Senin, 7 November 2022 | 15:09 WIB
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi juara pada Hylo Open 2022. (PBSI)

BOLASTYLO.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mengenang kembali masa lalunya di tengah momen bahaginya menjuarai Hylo Open 2022.

Anthony Sinisuka Ginting baru saja sukses menambah gelar keduanya di musim 2022 ini dengan menjuarai Hylo Open 2022.

Bertanding di Saarlandhalle Saarbrucken, Jerman, pada Minggu (6/11/2022), Ginting berhasil meraih kemenangan atas wakil Taiwan, Chou Tien Chen dalam pertarungan selama 76 menit.

Namun, kemenangan Anthony kali ini diwarnai momen kontroversial menjelang akhir laga.

Awalnya, Anthony tertinggal lebih dulu di gim pertama dengan skor 18-21.

Baca Juga: Rehan/Lisa Berhasil Memecahkan Rekor untuk Indonesia, Pelatih: Pecah Telur

Namun, penampilan Anthony mulai memanas dan berhasil menang di gim kedua dengan skor 21-11.

Memasuki gim ketiga, duel sengit pun tak terhindarkan hingga ada kondisi perebutan poin penting saat skor imbang 22-22.

Ketika perebutan poin pada momen kritis itu, Chou Tien Chen  mengalami insiden yang membuatnya kecewa.

Umpire menyatakan bahwa kok sudah menyentuh lantai saat Chou Tien Chen berusaha mengembalikan netting dari Anthony.



Source : BWF Badminton,PBSI
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan