Piala Dunia 2022 - Nggak Bersyukur, Pemain AS Roma Ini Tolak Panggilan Australia

Eko Isdiyanto Rabu, 9 November 2022 | 15:24 WIB
Pemain AS Roma, Lorenzo Pellegrini, bersama dua remaja pencetak gol ke gawang Hellas Verona, Cristian Volpato dan Edoardo Bove, pada laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Sabtu (19/2/2022). (TWITTER.COM/OFFICIALASROMA)

BOLASTYLO.COM - Nasib mujur Cristian Volpato dipanggil timnas Australia untuk Piala Dunia 2022 tak disyukuri dengan sepantasnya, pinangan itu ditolak mentah-mentah.

Panggilan timnas Australia untuk Cristian Volpato bahkan disampaikan langsung oleh sang pelatih, Graham Arnold.

Graham Arnold usdah menghubungi Cristian Volpato agar pemain berusia 18 tahun itu mau membela timnas Australia di Piala Dunia 2022.

Cristiano Volpato sejatinya bakal menjadi satu dari 26 pemain timnas Australia yag akan diberangkatkan ke Qatar.

Namun percobaan menghubungi Volpato tidak mendapat tanggapan dari sang pemain, padahal Graham Arnold sudah melakukannya sebanyak tiga kali.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Tak Dipanggil Timnas Brasil. Roberto Firmino: Tak Berjalan Lancar

"Sampai pukul 11 malam tadi, saya mencoba meyakinkan Volpato untuk masuk tim, itu bukan keputusan saya," ucap Arnold.

"Saya berbicara dengan Cristian tiga kali dan saya telah berbicara dengannya di lain waktu sebelum itu.

"Kemarin saya mengatakan kepadanya bahwa dia termasuk di antara 26 pemain yang dipanggil untuk Piala Dunia," imbuhnya.



Source : Kompas.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan