BOLASTYLO.COM - Sebuah catatan buruk tampak menghantui perjuangan tunggal putri Indonesia di Australia Open 2022.
Indonesia akan mengirimkan dua wakilnya di sektor tunggal putri kompetisi Australia Open 2022.
Kedua wakil Indonesia itu adalah Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusumawa Wardani.
Namun, baru babak pertama, Gregoria dan Putri KW sudah dihantui catatan buruk akibat hasil drawing Australia Open 2022.
Jika tidak ada perubahan dalam drawing Australia Open 2022, Putri KW akan bertemu dengan wakil Malaysia, Soniia Cheah.
Menurut catatan pertemuan mereka, Soniia Cheah bukan lawan yang mudah untuk Putri.
Mengingat, di pertemuan pertama mereka pada Kejuaraan Dunia 2022 lalu, Putri KW takluk di tangan Cheah dengan skor 19-21, 18-21.
Sementara itu hal berbeda dialami Gregoria Mariska Tunjung yang dijadwalkan bertemu dengan wakil Thailand, Lalinrat Chaiwan.
Jika menilik catatan pertemuannya, Gregoria masih lebih unggul dari Chaiwan.
Source | : | Berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |