Baca Juga: Maaf Fergie, Cristiano Ronaldo Balik ke Man United Cuma Karena Emosi Tak Rasional!
Namun, kedua klub raksasa itu membatalkan niatannya karena Juventus meminta biaya transfer mencapai 30 juta euro untuk merekrut Ronaldo.
PSG menyatakan niatan tak tertarik, sementara Man City masih tertarik jika bisa merekrutnya secara gratis.
Setelah menemui jalan buntu, Jorge Mendes pun menjajaki kemungkinan CR7 untuk kembali ke Man United.
Oleh karena itulah, Cristiano Ronaldo menelepon Sir Alex Ferguson untuk dimintai pendapat.
Justru berkat jasa Sir Alex Ferguson inilah, Man United mau merekrut Ronaldo.
Namun berita yang muncul ke hadapan publik ialah duo Manchester berebut tanda tangan CR7.
Pada waktu itu, muncul teori liar di kalangan penggemar terkait 'cerita perebutan tanda tangan CR7' yang terjadi hanya demi kesuksesan penjualan merchandise kaosnya.
Terbukti, penjualan kaos CR7 pada musim panas 2021 menjadi rekor pejualan terbanyak dalam sejarah sepak bola dunia.
Adapun bukti lainnya ialah Pep Guardiola juga menegaskan bahwa ia tak ingin Cristiano Ronaldo berada dalam skuadnya meski sang pemain tak direkrut Man United.
Berikut bukti-bukti dari twitter Fabrizio Romano dan pernyataan langsung Pep Guardiola terkait kesaksian palsu dari Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Maaf Fergie, Cristiano Ronaldo Balik ke Man United Cuma Karena Emosi Tak Rasional!
Masih mau denial bro? pic.twitter.com/z3n3MkiFBP
— poetradarmarajasa (@poetradarmaraj1) November 17, 2022
Ya jelas lah, Pep aja tolak Ronaldo wkkwkMeski gk deal sama MU, Pep tetap gk berpikiran utk kontrak Cr7 ???? pic.twitter.com/jxl8mRgUvP
— 12 (@f12xos) November 17, 2022
Klo dulu ngikutin rumornya, agentnya yg lebih dulu nawarin ke city, bkn city yg ngebet, soalnya prioritas city waktu itu antara Kane/Vlahovic. Rumor ke city hampir semingguan, eh nggk ada 1 atau 2 jam emyu bikin pergerakan langsung diterima tawarannya, silakan disimpulin sendiri. pic.twitter.com/AzfsZ6FYnO
— Kresna (@kanggerm) November 17, 2022
FACTOS YA GAESS, awalnya mendes yang nawarin ke city, city gamau kecuali GRATIS. berakhir rumit akhir nya oppah fergie muncul dan nyuruh ronaldo ke emyu. FACTOS. pic.twitter.com/ALocSFFb93
— uchiha ackerman (@saifelq15) November 17, 2022
Source | : | ESPN,Twitter,Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |