Maskot Piala Dunia 2022 Qatar Viral, Ini Penampakan Berburu Laeeb di Indonesia

Reno Kusdaroji Minggu, 20 November 2022 | 09:47 WIB
La'eeb (Laeeb), maskot Piala Dunia 2022 Qatar. ()

BOLASTYLO.COM - Maskot Piala Dunia 2022 Qatar, Laeeb mendadak viral di media sosial di Indonesia menjelang kick-off pertandingan pertama, warganet berburu foto bersama.

Penampakan Laeeb selaku maskot Piala Dunia 2022 Qatar sudah menghebohkan warganet sejak pertama kali dirilis FIFA ke publik.

Hal ini tak lepas dari bentuk Laeeb yang tak mempresentasikan hewan berkarakter seperti maskot-maskot Piala Dunia sebelumnya.

Mulai dari Willie, yang berbentuk singa yang menjadi maskot pertama dari ajang Piala Dunia 1966 Inggris.

Kemudian Striker (anjing, 1994 USA), Footix (ayam, 1988 Prancis), Goleo VI (singa, 2006 Jerman), Zakumi (macan tutul, 2010 Afrika Selatan), Fuleco (armadillo 2014 Brasil), dan Zabivaka (serigala 2018 Rusia).

Banyak warganet yang menyebut maskot Laeeb justru mirip dengan karakter film hantu casper.

Namun pada dasarnya, FIFA merasa bahwa Laeeb sudah sangat mempresentasikan Qatar selaku tuan rumah dengan cukup akurat.

Secara visualisasinya, La'eeb memberikan kesan arabian dengan bentuknya yang menyerupai sorban putih atau Kufiya dan menggunakan Igal atau ikat kepalanya.

Oleh karena itu, Laeeb sejatinya sudah mempresentasikan Qatar dengan baik.

Baca Juga: Karim Benzema Perpanjang Daftar 13 Pemain Cedera yang Batal Tampil di Piala Dunia 2022!

Kini menjelang kick-off Piala Dunia 2022 Qatar, Laeeb sendiri menjadi viral di media sosial di Indonesia.

Pada pagi hari ini, Minggu (20/11/2022), para netizen di Indonesia sedang berburu Laeeb untuk diajak foto bersama.

Tanda pagar berburu Laeeb pun menjadi trending topic di Twitter, lengkap dengan tagar Piala Dunia 2022 dan SCM World Cup 2022.

Penampakan maskot Laeeb sendiri yang tampil di hadapan masyarakat berbeda jauh dari gambaran aslinya.

Sebab, mustahil maskot tersebut tampil semirip aslinya yang tidak memiliki tangan dan kaki.

Oleh karena itu, penampakan Laeeb di berbagai kota di Indonesia pun sedikit berbeda dari aslinya.

Berikut ini beberapa contoh netizen yang berhasil berburu foto bersama Laeeb dari berbagai kota di Indonesia.

Piala Dunia 2022 Qatar akan dimulai dari 20 November sampai 18 Desember mendatang.

Kick-off pertama akan dimulai dengan pertandingan tim tuan rumah, Qatar melawan Ekuador pada Malam hari ini, Minggu (20/11/2022) pukul 23.00 WIB.

Adapun Laeeb sendiri menjadi maskot ke-15 Piala Dunia setelah pertama kali kemunculan maskot si singa Willie pada Piala Dunia 1966 Inggris.

Baca Juga: Karim Benzema Perpanjang Daftar 13 Pemain Cedera yang Batal Tampil di Piala Dunia 2022!

Berikut adalah daftar maskot resmi Piala Dunia sejak 1966 hingga 2022:

1966 Inggris - Willie (singa)1970 Meksiko - Juanito (bocah laki-laki)1974 Jerman (Barat) - Tip & Tap (dua anak laki-laki)1978 Argentina - Gauchito (pemain sepak bola)1982 Spain - Naranjito (jeruk)1986 Meksiko - Pique (cabai)1990 Italia - Ciao (stik)1994 Amerika Serikat - Striker (anjing)1998 Prancis - Footix (ayam)2002 Korea/Japan - Spheriks (Spheriks)2006 Germany - GOLEO VI (lion)2010 Afrika Selatan - Zakumi (macan tutul)2014 Brasil - Fuleco (armadillo)2018 Rusia – Zabivaka (serigala Siberia)2022 Qatar – Laeeb (ghutra)

Baca Juga: 4 Kerugian Fatal Timnas Prancis usai Benzema Batal Main di Piala Dunia 2022 Karena Cedera Parah



Source : Twitter,Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan