Bonucci: Timnas Italia Kehilangan Jati Diri & Sangat Sakit Hati Cuma Bisa Nonton Piala Dunia 2022

Reno Kusdaroji Senin, 21 November 2022 | 12:00 WIB
Kapten timnas Italia, Leonardo Bonucci mengklaim ia dan rekan-rekannya sangat sakit hati hanya bisa menonton Piala Dunia 2022 Qatar. (TWITTER.COM/SPORTMEDIASE)

Baca Juga: Penderitaan Ganda Timnas Italia Saat Piala Dunia 2022 Dimulai, Mancini: Kami Terlalu Sering Kalah!

"Namun, kami tidak bisa menangisi susu yang tumpah, itu adalah masa lalu dan tidak bisa diubah sekarang, kami hanya bisa melihat ke masa depan," tambah Bonucci.

"Sama seperti kami membangun skuad Kejuaraan Eropa setelah kekecewaan Piala Dunia itu."

"Kami dapat melakukannya lagi untuk UEFA Nations League dan kualifikasi Euro (mendatang)," jelasnya.

Sementara itu, acara pembukaan Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Al Bayt, Qatar pada Minggu (20/11) malam WIB berlangsung sangat meriah.

Kemunculan maskot Piala Dunia 2022, Laeeb yang tak terduga, aksi panggung penyanyi Jungkook BTS, dan berbagai hiburan disuguhkan panitia penyelenggara.

Setelah itu, tuan rumah Qatar pun melakoni debutnya di ajang Piala Dunia 2022 dengan melawan Ekuador.

Naasnya, Qatar menderita kekalahan 0-2 dari Ekuador di laga pembuka itu.

Dua gol timnas Ekuador dicetak oleh sang kapten, Enner Valencia pada menit ke-16 (penalti) dan ke-31..

Selanjutnya, timnas Qatar akan menghadapi Senegal dan Ekuador melawan Belanda pada 25 November 2022.

Baca Juga: Penderitaan Ganda Timnas Italia Saat Piala Dunia 2022 Dimulai, Mancini: Kami Terlalu Sering Kalah!



Source : Football-italia.net,FIFA.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan