BOLASTYLO.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung menanggapi statusnya sebagai pemain pengganti di BWF World Tour Finals 2022 dengan optimistik.
Kepastian Gregoria Mariska Tunjung tampil di BWF World Tour Finals 2022 setelah PP PBSI menerima surat undangan keikutsertaan dari BWF untuk sang pemain.
Laporan lebih lanjut mengatakan bahwa Gregoria mendapat undangan karena salah satu dari delapan peserta tunggal putri terbaik di musim 2022 mengundurkan diri.
Adapun pemain yang mengundurkan diri itu ialah ratu bulu tangkis India, Pusarla V. Sindhu.
Dilansir dari Olympics.com, Sindhu mengalami cedera parah yakni patah tulang di pergelangan kaki kirinya.
Semua bermula dari cederanya di awal Commonwealth Games 2022 pada Agustus lalu, di mana Sindhu berhasil keluar sebagai juara setelah mengalahkan Muchelle Li (Kanada).
Namun, patah tulang yang dialami Pusarla V Sindhu baru diketahui setelah itu.
Pada awalnya, Gregoria hanya berada di peringkat ke-13 dalam ranking Race to Guangzou BWF World Tour Finals 2022.
Namun, dia menempati daftar tunggu nomor pertama, sehingga dia bisa masuk ketika ada tunggal putri di posisi delapan besar yang berhalangan tampil.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 Belum Dimulai, Indonesia Dirundung Kabar Menguntungkan Ini
Source | : | Olympics.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |