Momen Cristiano Ronaldo Ngeprank Piers Morgan & Fabrizio Romano di Piala Dunia 2022

Reno Kusdaroji Selasa, 29 November 2022 | 16:00 WIB
Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes dalam duel Piala Dunia 2022 antara timnas Portugal vs Ghana di Stadion 974 (24/11/2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP)

BOLASTYLO.COM - Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo membuat prank atau tipuan kepada banyak orang termasuk Piers Morgan dan Fabrizio Romano di Piala Dunia 2022.

Prank tersebut secara tak langsung dilakukan Cristiano Ronaldo dalam laga terbaru timnas Portugal yang memastikan A Selecao lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022.

Tepatnya di laga timnas Portugal vs Uruguay pada lanjutan Grup H Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Senin atau Selasa (29/11/2022) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Cristiano Ronaldo sempat dinyatakan mencetak gol pada menit ke-54 lewat sundulan dengan memanfaatkan umpan Bruno Fernandes.

Cristiano Ronaldo pun merayakan gol tersebut bersama pemain Selecao lainnya termasuk Bruno Fernandes.

Tak berselang lama, gol tersebut juga dirayakan para penggemar termasuk pewawancara Ronaldo yang paling baru, Piers Morgan dan pakar transfer ternama Fabrizio Romano.

Melalui akun twitter pribadi masing-masing, Piers Morgan dan Fabrizio Romano menyelamati gol Cristiano Ronaldo.

"BOOM!!!!!" tulis Piers Morgan lewat akun twitter pribadinya.

"Cristiano Ronaldo, 119 gol bersama timnas portugal," tulis Fabrizio Romano lengkap dengan hastag atau tanda pagar Qatar 2022.

Baca Juga: Profil Kontroversial Mario Ferri, Pria Pembawa Bendera 'Pelangi' di Laga Portugal Vs Uruguay Piala Dunia 2022

Naasnya, FIFA dilaporkan tidak mengakui gol tersebut dicetak oleh Cristiano Ronaldo.

Melainkan oleh mantan rekannya di Manchester United, Bruno Fernandes yang sebelumnya dikira hanya pengumpan.

Adapun CR7 tidak diakui mencetak gol tersebut karena dalam tayangan ulang, bola terlihat hampir tidak menyentuh kepalanya.

Meskipun, banyak fans yang menyebut Ronaldo pantas untuk gol yang dijuluki 'gol rambut Tuhan' itu, seperti gol tangan Tuhan Diego Maradona di Piala Dunia 1986.

Sebab, banyak fans yang percaya bahwa 'rambut' Ronaldo menyentuh bola hasil umpan dari Bruno Fernandes.

Namun, FIFA lewat teknologi VAR yang telah maju tak mengakui gol rambut Tuhan seperti gol Tangan Tuhan Diego Maradona sekitar hampir empat puluh tahun yang lalu itu.

Hal ini membuat Ronaldo secara tak langsung bisa disebut membuat prank atau tiupuan kepada para penggemarnya termasuk Piers Morgan dan Fabrizio Romano.

Jika melihat ke sejarah, gol tersebut membuat Cristiano Ronaldo menyamai rekor Eusebio untuk gol terbanyak (9) yang dicetak pemain Portugal di putaran final Piala Dunia.

Namun, gol rambut Tuhan yang tidak diakui itu membuatnya batal menyamai rekor sang legenda Portugal.

Baca Juga: Profil Kontroversial Mario Ferri, Pria Pembawa Bendera 'Pelangi' di Laga Portugal Vs Uruguay Piala Dunia 2022

Kini, CR7 baru mencetak delapan gol di putaran final Piala Dunia.

Di mana gol kedelapannya ia cetak untuk gol pertama dalam kemenangan dramatis 3-2 atas Ghana di laga perdana grup H Piala Dunia 2022 Qatar.

Meski begitu, CR7 tetap tercatat sebagai pencetak gol terbanyak baik di timnas Portugal ataupun dari seluruh ajang internasional dengan rekor 118 gol dari 193 caps.

Terlepas dari hal tersebut, hubungan Ronaldo dan Bruno Fernandes dilaporkan tetap baik-baik saja setelah insiden gol rambut Tuhan yang tidak diakui itu.

Adapun dalam pertandingan melawan Uruguay, Bruno Fernandes mencetak gol kedua melalui penalti pada menit-menit akhir pertandingan babak kedua.

Alhasil, Portugal menang 2-0 atas Uruguay dan memastikan tempatnya di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Kini, Portugal meraih 6 poin dari dua laga, mengungguli Ghana (3) di posisi kedua dan Korea Selatan serta Uruguay yang berbagai 1 poin di posisi ketiga dan keempat.

Kini, Portugal dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Portugal akan melakoni laga terakhir grup H melawan Korea Selatan (2/12/2022) untuk menentukan posisinya di babak 16 besar sebagai juara atau runner up grup H.

Baca Juga: Profil Kontroversial Mario Ferri, Pria Pembawa Bendera 'Pelangi' di Laga Portugal Vs Uruguay Piala Dunia 2022



Source : Twitter,Berbagai sumber
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan