16 Besar Piala Dunia 2022 - Untuk Pertama Kalinya dalam Sejarah, Asia Lebih Superior Dibanding Amerika Selatan!

Reno Kusdaroji Sabtu, 3 Desember 2022 | 10:45 WIB
Foto Cho Gue Sung, pemain Timnas Korea Selatan (IG @whrbtjd )

Masih ada dua negara Asia lainnya yakni Arab Saudi dan Iran yang tampil apik di Piala Dunia 2022.

Meski kalah 0-2 dari Polandia dan 1-2 dari Meksiko, Arab Saudi sempat membuat gebrakan di laga pertama dengan kemenangan comeback 2-1 atas Argentina di grup C.

Taktik jebakan offside yang dipasang Arab Saudi membuat Lionel Messi dkk tak berkutik.

Begitu juga Iran yang sempat menang 2-0 atas Wales di laga kedua grup B.

Mereka pun sempat mencetak dua gol saat dibantai Inggris 2-6 di laga pertama setelah sang kiper, Alireza Beiranvard terkapar berdarah dan terpaksa diganti di babak pertama.

Namun, ada satu negara Asia yang meraih hasil terburuk di babak penyisihan grup.

Negara yang dimaksud ialah tuan rumah Piala Dunia 2022 itu sendiri yakni Qatar.

Meski Asia terbilang lebih superior dibanding Amerika Selatan dengan mengirimkan tiga wakilnya ke babak 16 besar.

Faktanya, Qatar menjadi satu-satunya tim yang tidak meraih poin (0) di Piala Dunia 2022 sekaligus membuat mereka menjadi tim terburuk di turnamen kali ini.

Qatar menderita kekalahan 0-2 dari Ekuador, kemudian 1-3 dari Senegal, dan 0-2 dari Belanda.

Baca Juga: Tuah Tanah Asia di Piala Dunia 2022, Korsel Susul Jepang & Australia Lolos dengan Ukir Rekor Fantastis!



Source : ESPN,Squawka.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan