Hal ini membuat Tite pusing untuk merotasi pemain, terutama di lini belakang yang digerogoti cedera.
Beruntungnya, pelatih bernama lengkap Adenor Leonardo Bacchi itu mendapat sedikit angin segar dari kondisi timnya yang pincang.
Angin segar itu datang dari peluang kesembuhan sang pemain andalan, Neymar Jr.
Dokter timnas Brasil, Rodrigo Lasmar mengabarkan bahwa proses pemulihan cedera pergelangan kaki yang dialami Neymar berjalan dengan baik.
Kabar baiknya ialah, Neymar diprediksi bisa tampil menghadapi Korea Selatan di babak 16 besar.
Selain Neymar, Rodrigo Lasmar juga mengungkapkan hal serupa terkait pemulihan Alex Sandro.
"Tentang Neymar dan Alex Sandro, kami masih memiliki 72 jam sebelum pertandingan berikutnya," kata Rodrigo dikutip dari EPSN.
"Kami akan mengandalkan waktu yang menguntungkan tim," harapnya.
"Kami masih memiliki kesempatan, kami akan menunggu untuk memahami bagaimana transisi ini akan terjadi," jelasnya.
Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Demi Anak, Lionel Messi Mati-matian Rela Korbankan Segalanya untuk Juara!
Source | : | ESPN,Berbagai sumber |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |